KM Putra Barokah Berhasil Ditemukan Setelah Hilang Kontak, Awak Kapal Selamat dan Ini Penyebabnya
Pexels/Jonathan Borba
Nasional

Sebelumnya, KM Putra Barokah tersebut dilaporkan hilang kontak. Adapun kapal tersebut berlayar pada Kamis (3/3) pekan lalu dengan membawa belasan awak.

WowKeren - Kapal Motor (KM) Putra Barokah sebelumnya dilaporkan hilang kontak di Perairan Eretan, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Adapun laporan hilangnya KM Putra Barokah itu disampaikan oleh Kantor SAR Bandung.

Kepala Kantor SAR Bandung, Deden Ridwansyah menyebutkan berdasarkan laporan yang diterima, KM Putra Barokah Jaya bertolak dari Pelabuhan Eretan pada Kamis (3/3) pukul 13.00 WIB, menuju ground fishing. Semua kegiatan atau pergerakan dari kapal tersebut terpantau dari aplikasi Yukom VMA.

Namun pada Minggu (6/3) pukul 05.16 WIB, Deden mengatakan bahwa kapal tersebut tiba-tiba tidak terdeteksi oleh aplikasi tersebut. Kapal tersebut diketahui bermuatan 18 POB (person on board) dengan ID Kapal 30200698.

Namun kini, KM Putra Barokah SN itu telah ditemukan pada Selasa (8/3) pagi. Seluruh awak kapal dinyatakan selamat. Deden mengatakan bahwa tim SAR sudah bisa berkomunikasi dengan nahkoda kapal bernama Dasman via telepon pada pukul 08.37 WIB.


Kapal tersebut diketahui mengalami kerusakan di bagian kelistrikan, sehingga dinyatakan hilang kontak. Deden menuturkan, menurut rencana, KM Putra Barokah akan menuju Sungai Buntu.

"Pukul 10.25 WIB, tim SAR gabungan tiba di KM Putra Barokah SN dalam kondisi aman, 19 people on boat (POB) dalam kondisi selamat dan sehat," ungkap Deden dalam keterangan tertulis, Selasa (8/3).

Lebih lanjut, Deden mengungkapkan bahwa helikopter Basarnas yang sempat diterbangkan mencari kapal juga sudah mendarat di Bandara Ketajati. Kru helikopter pun sempat melihat KM Putra Barokah berada di Perairan Tanjung Sedari, Karawang.

Selanjutnya, kata Deden, pada pukul 10.00 WIB, tim SAR gabungan dari Sungai Buntu bergerak menuju KM Putra Barokah SN di Perairan Tanjung Sedari menggunakan dua unit LCR. Beruntungnya, dalam peristiwa nahas tersebut tidak memakan korban jiwa, dan semua penumpangnya bisa kembali ke daratan dengan selamat.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait