Kim Tae Ri dan Lee Sung Kyung Alami Situasi Sama di Drama, Respons dari Nam Joo Hyuk Kelewat Beda
TV

Adegan Kim Tae Ri kelewat panik karena Nam Joo Hyuk muncul di 'Twenty-Five, Twenty-One' langsung dihubungkan dengan dialog yang diucapkan oleh Lee Sung Kyung di drama lama.

WowKeren - "Twenty-Five, Twenty-One" diketahui bukan drama Korea Selatan yang mengambil tema olahraga. Sebelumnya, terdapat sederet drama populer yang juga menceritakan mengenai kisah seorang atlet.

Pada salah satu adegan di "Twenty-Five, Twenty-One" tampak cocok dengan momen di drama lama "Weightlifting Fairy Kim Bok Joo". Menariknya, kedua drama ini sama-sama menjadikan Nam Joo Hyuk sebagai pemeran utama pria.

[SPOILER]

Pada salah satu adegan di "Twenty-Five, Twenty-One", terdapat momen ketika wajah Na Hee Do (Kim Tae Ri) panik karena Baek Yi Jin (Nam Joo Hyuk) melihatnya dengan wajah yang memerah. Hal ini karena ia tidak ingin Baek Yi Jin melihatnya dalam keadaan jelek.

Menariknya, momen Kim Tae Ri ini justru sangat cocok dengan dialog yang diungkapkan Lee Sung Kyung di "Weightlifting Fairy Kim Bok Joo". Lee Sung Kyung pernah mengungkapkan dialog yang menggambarkan situasi Kim Tae Ri "Twenty-Five, Twenty-One".


"Pada momen itu, kita tidak bisa menghindari untuk menunjukkan pembuluh darah yang keluar. Wajah kita berubah menjadi merah, dagu kita jadi dua kali atau tiga kali lipat lebih besar, dan perut kita yang besar keluar dari sabuk. Itu sangat jelek. Tentu saja kita bilang penampilan itu bukan segalanya dan berdedikasi untuk menggapai mimpi kita lebih penting. Tapi itu bukan suatu hal yang ingin kita tunjukkan ke pria yang kita suka," jelas Lee Sung Kyung pada dialognya.

Nam Joo Hyuk yang sama-sama ada dalam "situasi" sama di 2 drama tersebut terlihat memberikan respons yang sangat berbeda. Nam Joo Hyuk tidak memberikan tanggapan apa pun atas ekspresi Kim Tae Ri di momen "Twenty-Five, Twenty-One".

Nam Joo Hyuk mengungkapkan rasa kesal karena kaca kamarnya pecah karena ulah Kim Tae Ri. Namun, ia kemudian menggendong Kim Tae Ri agar tidak terkena pecahan kaca.

Sedang untuk menanggapi Lee Sung Kyung, Nam Joo Hyuk memberikan saran sederhana untuk mencari pria yang tidak mempedulikan penampilan. "Itu benar-benar tidak masuk akal. Kamu hanya perlu menemukan pria yang akan mencintaimu apa adanya," jelas Nam Joo Hyuk di "Weightlifting Fairy Kim Bok Joo".

Kamu lebih suka Nam Joo Hyuk di "Twenty-Five, Twenty-One" atau "Weightlifting Fairy Kim Bok Joo"?

(wk/alfa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru