Properti Comeback Stage Brave Girls dan Red Velvet Disorot, Inikah Bedanya Agensi Kecil dan Besar?
Musik

Comeback stage Brave Girls tampak sedikit 'sepi' tanpa properti apa pun. Di sisi lain, comeback stage Red Velvet dipenuhi dengan alat peraga yang luar biasa membuat panggung terlihat megah dan unik.

WowKeren - Baru-baru ini, netizen berkumpul di komunitas online untuk membahas perbedaan antara debut dengan perusahaan hiburan besar dibandingkan dengan debut dengan perusahaan kecil-menengah. Mereka memberikan contoh comeback Red Velvet dan Brave Girls sebagai perbandingan.

Seorang netizen membuat postingan di komunitas online populer Korea, Nate Pann, dan membagikan dua foto. Postingan tersebut berjudul, "Perbedaan antara panggung comeback perusahaan kecil-menengah dan panggung comeback perusahaan besar" dan menyertakan foto comeback stage Brave Girls dan penampilan comeback stage Red Velvet di "Music Bank" KBS.

Properti Comeback Stage Brave Girls dan Red Velvet Disorot, Inikah Bedanya Agensi Kecil dan Besar?

Source: Allkpop

Dalam foto-foto tersebut, comeback stage Brave Girls tampak sedikit "sepi" tanpa properti apa pun. Di sisi lain, comeback stage Red Velvet dipenuhi dengan alat peraga yang luar biasa membuat panggung terlihat megah dan unik untuk mencocokkan dengan konsep comeback mereka, "Feel My Rhythm."


Netizen yang membuat postingan tersebut juga menambahkan, "Biasanya perusahaan kecil-menengah berusaha keras agar grup tersebut tidak terlihat seperti dari perusahaan kecil tetapi panggung comeback Brave Girls berteriak bahwa mereka berasal dari perusahaan kecil-menengah. Pakaian mereka, set panggung, dan lain-lain. Pakaian Red Velvet selama 'RBB' jauh lebih baik dari itu."

Oleh karena itu, netizen bergabung dengan komunitas online untuk memberikan penadangan mereka tentang masalah ini dan berkomentar, "Aku tidak berpikir ini adalah masalah dari perusahaan kecil-menengah, aku pikir masalahnya adalah manajemen Brave Entertainment," "Jadi meskipun perusahaan program musik mendekorasi panggung, agensilah yang membayar uang untuk itu, jadi ini hanya menunjukkan bahwa Brave Entertainment tidak menginvestasikan uang untuk panggung comeback."

Yang lainnya berkomentar, "Aku tidak akan mengatakan ini karena mereka berasal dari perusahaan kecil. Bahkan BTS, ketika mereka berasal dari perusahaan kecil pada awalnya, mereka banyak berinvestasi dalam penampilan panggung mereka," "Ada grup lain yang memiliki dekorasi panggung yang lebih baik meskipun mereka berasal dari kelas menengah ke bawah, jadi itu tidak akan menjadi masalah," dan "Panggung Brave Girls untuk 'Chi Mat Ba Ram' bagus-bagus saja."

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait