Armand Maulana Bela Andika Kangen Band yang Dibully, Terungkapnya Fakta Ini Bikin Merinding
Instagram
Selebriti

Armand Maulana bangga dengan Andika dan rekan satu grup band-nya, Kangen Band yang tetap bisa berprestasi di tengah bullyan masyarakat. Begini pujiannya terhadap Andika dkk.

WowKeren - Nama Andika Kangen Band saat ini tengah menjadi perbincangan hangat di media sosial. Dikarenakan ia belum lama ini jadi korban bully oleh dua penyanyi pendatang baru bernama Tri Suaka dan Zinidin Zidan.

Tri Suaka dan Zidan dianggap membully Andika lantaran aksi keduanya yang memarodikan gaya bernyanyi sang musisi dengan cara tidak patut. Mereka meniru mimik wajah, suara hingga gestur sang vokalis saat bernyanyi, seperti tengah meledek. Meski Zidan pada akhirnya minta maaf dan mengaku hanya bercanda, namun publik sudah kepalang geram.

Melihat banyaknya bullyan yang silih berganti menyerang Andika, musisi Armand Maulana angkat bicara. Dalam sebuah video lawas, vokalis grup band GIGI ini memuji kehebatan Andika yang tetap bisa berprestasi di tengan bullyan masyarakat.

"Andika Kangen Band zaman kalian meledak, semua orang ngebully. Semua orang ngebully, 'apaan sih ini, grup band nggak bisa main'," ungkap Armand Maulana mengingat awal mula karier Andika bersama rekan satu grupnya yang tidak mudah.


Namun, Armand bangga pada Andika dkk lantaran mereka bisa membungkam omongan buruk di luar sana dengan prestasi. "Dia mau dibully apapun, tapi kangen band menghasilkan miliaran rupiah," ujar Armand menambahkan.

Pada video yang beredar di media sosial itu, tampak pula Andika yang menceritakan awal perjalanan kariernya bersama Kangen Band. Andika menyebut jika semua personel Kangen Band punya latar belakang yang sama, yakni orang tidak mampu.

"Karena kita bener-bener dari rakyat jelata, kita dulu bener-bener susah kayak, personel kangen band ini unik, ada yang tukang bangunan, ada yang tukang cat, tukang somay macem-macem gitu lho," katanya.

Penyanyi 38 tahun ini juga menceritakan pernah ada satu momen dirinya tak sengaja diludahi oleh seseorang. "Jadi setiap kita kumpul itu kayak kangen gitu lho. Nongkrong itu kita selalu kangen. Kangen kebahagiaan, kangen sama hidup bahagia kayak orang-orang. Misal kita ngelihat mobil lewat pas kita dorong gerobak, mereka (pengendara mobil) ngeludah itu kena kita pak. Pernah kena muka," cerita Andika pada Sandiaga Uno.

Mengetahui perjalanan karier Andika bersama Kangen Band, netizen berbondong-bondong melontarkan pujian dan dukungan. Mereka juga mengaku merinding mengingat saat ini kehidupan Kangen Band sudah berubah 360 derajat. Meski ada titik di mana mereka berada di posisi bawah.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru