Bukan di Rumah Irjen Ferdy Sambo, CCTV yang Ditemukan Ternyata Berasal dari Jalur ke TKP
Nasional

Pihak kepolisian akhirnya memberikan klarifikasi terkait penemuan bukti CCTV dalam kasus tewasnya Brigadir J. CCTV tersebut rupanya bukan berasal dari rumah Irjen Ferdy Sambo.

WowKeren - Pihak kepolisian sebelumnya mengumumkan penemuan bukti CCTV terkait kasus baku tembak yang menewaskan Brigadir J di rumah Irjen Ferdy Sambo. Sementara di awal, Kapolres Jakarta Selatan nonaktif, Kombes Budhi Herdi sempat menyatakan bahwa CCTV yang berada di rumah Irjen Ferdy Sambo sudah rusak beberapa hari sebelum kejadian. Atas kabar yang bertolak belakang tersebut, Polri pun memberikan klarfikasi untuk meluruskan informasi tersebut.

Polri menjelaskan bahwa bukti CCTV yang ditemukan bukan berasal dari rumah Irjen Ferdy Sambo. Pasalnya, CCTV tersebut memang benar mengalami kerusakan seperti yang disampaikan Kombes Budhi Herdi. CCTV yang berhasil ditemukan penyidik berasal dari sekitar jalan perumahan Irjen Pol Ferdy Sambo.

"CCTV yang rusak sesuai yang dikatakan oleh Kapolres Jakarta Selatan itu CCTV yang di TKP. Tapi CCTV sepanjang jalur TKP sudah diketemukan oleh penyidik. Demikian juga saya sampaikan CCTV dari mulai Magelang sampai TKP sini sudah diketemukan oleh penyidik," terang Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Dedi Prasetyo di Jakarta, Sabtu (23/7).


Rekaman CCTV itu pun kini tengah diperiksa oleh tim Labfor. Hal ini untuk mencocokan waktu kejadian. Dedy tidak menyebutkan berapa banyak CCTV yang diperoleh oleh penyidik.

"Kalibrasi untuk mencocokan waktunya, karena waktu CCTV dan real time harus sama. Jadi saya minta kepada rekan-rekan harus diluruskan jangan sampai abuse informasi nanti," jelasnya.

Sebelumnya, Polri melalui Irjen Dedi Prasetyo menyampaikan bahwa pihaknya telah menemukan kamera pengawas atau CCTV untuk mendukung pembuktian kasus kematian Brigadir J. Dedi pun menyebut pihaknya bakal mengungkap informasi mengenai isi rekaman CCTV tersebut. Namun, ia juga menegaskan bahwa tidak akan membeberkan secara terperinci mengenai hasilnya. Pasalnya, hal itu sudah merupakan ranah materi penyidikan.

"Kita sudah menemukan CCTV yang bisa mengungkap secara jelas tentang konstruksi kasus ini. CCTV ini sedang didalami oleh timsus yang nanti akan dibuka apabila seluruh rangkaian proses penyidikan timsus sudah selesai," pungkas Dedi Prasetyo saat konferensi pers, Rabu (20/7).

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait