Nikita Mirzani Minta 'Citayam Fashion Week' Tak Digelar Setiap Hari, Sebut Fakta Lapangan Ini Ngeri
instagram/nikitamirzanimawardi
Selebriti

Nikita Mirzani komentari fenomena ‘Citayam Fashion Week’ hingga beber fakta lapangan ini yang disebutnya ngeri, sampai himbau agar kehebohan tersebut tak terjadi setiap hari.

WowKeren - Fenomena “Citayam Fashion Week” benar-benar menyedot perhatian seluruh lapisan masyarakat. Tak hanya masyarakat biasa yang jadi ikut berbondong-bondong mendatangi kawasan Sudirman untuk menyaksikan langsung kehebohan remaja di sana, namun sejumlah seleb dan artis ikut buka suara. Banyak yang mengapresiasi kreativitas anak remaja yang menamai diri mereka “Citayam Fashion Week” ini, namun tak sedikit juga yang memberikan kritikan pada beberapa poin.

Nikita Mirzani misalnya yang tanggapannya cukup menyita perhatian. Niki tak melarang perihal kehebohan “Citayam Fashion Week” tersebut, hanya saja ia berharap jika acara itu ada tak setiap harinya.

Bukan tanpa sebab, Niki membagikan cerita yang ia dengar mengenai fakta di lapangan. Ia menyebut banyak anak remaja berbicara kasar yang tentu ngeri jika hal itu terjadi setiap hari.

“Citayam Fashion Week itu jangan tiap hari deh, bener. Mungkin Sabtu Minggu gitu atau nggak Jumat Sabtu. Jangan everyday” kata Niki seperti dalam unggahan akun @rumpi_gosip. “Duh, nggak ada faedahnya. Gue sih, kenapa ya gue tuh orangnya, gue nggak mau ikut-ikutan duluan gue selalu nanti belakangan gitu, kalau udah kondusif baru deh gue turun.”

Sebagai seorang ibu, hal itu tentu membuat Niki sendiri parno mendengarnya. “Takut, takut. Gue tuh sebagai perempuan, gue tuh nggak siap, gue sebagai seorang ibu ya nggak usah perempuan, gue tuh nggak siap datang ke sana terus gue denger celotehan anak-anak kecil yang ngomongnya kacau gitu kan,” paparnya.


“Ada teman terus mereka ngomong sama gue, ‘aduh kak, MasyaAllah’ katanya. ‘Aduh kak mulutnya ya Allah, ngomongnya,’ katanya. Ngeri, ngeri. Takut, takut banget,” sambung Niki.

Tak sampai di sana, Niki juga sempat menjawab pertanyaan netizen yang memintanya menanggapi kehebohan kabar Baim Wong mendaftarkan “Citayam Fashion Week” ke Kemenkumham. Niki sendiri tak ingin ambil pusing. Menurutnya fenomena tersebut adalah musiman yang berarti akan segera surut dan sepi dari peminat setelah beberapa waktu.

“Ah bodo amat, mau didaftarin HAKI kek, mau apa,” tegas Niki. “Citayam Fashion Week itu hanya musiman. Sekarang aja heboh, kita nggak tahu nanti dua bulan tiga bulan ke depan, pasti akan hilang. Orang Indonesia kan gitu, apa-apa yang heboh, apa-apa yang viral didatengin, dipantengin, diviralin,” tandasnya.

Niki memilih mengingatkan jika popularitas yang didapat instan seperti kehebohan “Citayam Fashion Week” ini tak akan bertahan lama. Berbeda dari keberhasilan yang didapatkan melalui proses yang panjang. “Nggak akan dikenang. Orang-orang yang dikenang itu yang berproses hidupnya, bukan yang instan,” pungkas Niki.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait