Jonathan Frizzy Minta Sudahi Bongkar Aib Pada Dhena Devanka, Berkaca Pada Kasus KDRT Johnny Depp?
Instagram/ijonkfrizzy
Selebriti

Jonathan Frizzy menyadari aksi bongkar aib dengan Dhena Devanka di media sosial pada akhirnya dapat merugikan pihak masing-masing. Ia juga memikirkan nasib anak-anak mereka.

WowKeren - Jonathan Frizzy dan mantan istrinya, Dhena Devanka belakangan ini jadi sorotan karena saling mengumbar "aib" pribadi di media sosial masing-masing. Keduanya diketahui saling membongkar soal dugaan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KRDT).

Terbaru, Ijonk, sapaan akrab Jonathan Frizzy memberikan peringatan pada Dhena untuk tak lagi mengumbar aib masing-masing. Ijonk rupanya menyadari aksi mereka tersebut dapat merugikan satu sama lain.

Jonathan Frizzy

InstaStory

Selain itu Ijonk menegaskan aksinya membongkar dugaan kekerasan yang dilakukan Dhena adalah sebagai bentuk tindakan klarifikasi. Ia pun memikirkan nasib anak-anak mereka yang pada akhirnya akan menderita jika aksi saling bongkar aib terus berlanjut.

"Harusnya sih sudah cukup ya Dhena, memulai dan melakukan hal-hal yang akan mengumbar kehidupan pribadi di media sosial. Yang jatuhnya hanya menjadi konsumsi publik, merugikan satu sama lain, buang-buang waktu dan energi yang tidak ada untungnya. Saya tidak akan post-post hal seperti ini kalau bukan bentuk klarifikasi," tulis Ijonk di InstaStory pada Rabu (27/7). "Inget anak-anak...kasihan mereka kalau hal seperti ini terus berlanjut."


Ijonk

InstaStory

Kemudian Ijonk mengunggah sebuah postingan media online tentang laki-laki yang jadi korban KDRT. Dalam artikel itu terdapat foto aktor Johnny Depp yang telah terbukti sebagai korban KDRT mantan istrinya, Amber Heard. Ijonk menyarankan netizen untuk membaca postingan berjudul "Laki-Laki Korban KDRT Masih Sering Tak Dipercaya" tersebut.

"Bagus ini untuk dibaca-baca. Baca sampai slide akhir artikel ini. Agar lebih kaya informasi dan pemahaman," kata Ijonk.

Di unggahan lain, Ijonk memperlihatkan sebuah thread Twitter tentang Johnny Depp yang dijelaskan sebagai korban KDRT. Ia menyinggung soal informasi sepihak yang pada akhirnya bisa merugikan seseorang.

"Memang ya seberapa tudingan informasi sepihak bisa menjadi impact besar yang sangat merugikan orang lain. Be smart ya netizen dari sini kita semua bisa belajar lebih bijak lagi. God Bless You," ucap Ijonk.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait