Saling Sindir, Begini Pesan Jonathan Frizzy Untuk Dhena Devanka Eks Istri
Instagram/dhenaaldhaliadevanka
Selebriti

Jonathan Frizzy sampaikan pesan tulus ini untuk sang mantan istri, Dhena Devanka di tengah perseteruan keduanya. Ijonk juga memiliki pesan haru untuk anak-anaknya.

WowKeren - Perceraian Jonathan Frizzy dan Dhena Devanka terus menjadi perbincangan hangat masyarakat Tanah Air. Meski telah resmi bercerai, Ijonk dan Dhena masih berseteru soal pembagian hak asuh anak.

Bahkan Ijonk dan Dhena belakangan saling sindir melalui media sosial. Terkait cekcok keduanya, Ijonk pun memiliki pesan tulus untuk Dhena. Pesan itu disampaikan Ijonk ketika menjadi bintang tamu acara "Ketawa Itu Berkah" Trans TV.

Ijonk berharap sang mantan istri tak lagi memposting hal buruk di media sosial. Aktor 40 tahun itu berharap persoalan di antara keduanya dapat diselesaikan secara kekeluargaan tanpa harus melibatkan media sosial.

"Hmm seperti yang aku posting terakhir. Aku selalu bilang sudah cukup. Ini hal yang sangat memalukan banget. Aku udah pernah bilang dan berulang kali bilang untuk tidak posting apa-apa," pesan Ijonk. "Semua masalah bisa diomongin. Kasihan anak-anak, kasihan Zac, Zoe, sama Zayn. Jadi aku harap ke depan, kalau kita gak bisa ngobrol berdua, kita pakai perantara aja. Perantara yang netral."


Ijonk juga berharap mendapat kejelasan soal aturan bertemu anak. Ia ingin memiliki jadwal rutin untuk bertemu dengan anak-anak. "Aku sih pengin ada titik terang supaya aku bisa ketemu anak-anak dengan rutin. Itu aja pokoknya," kata Ijonk.

Prioritas Ijonk saat ini hanyalah anak. Ia akan melakukan segala macam cara demi bisa bertemu dengan ketiga buah hatinya. "Cuman aku, intinya anak-anak harus ketemu sama aku. Kalau tidak bisa dipertemukan, nanti itu bisa lain hal kali ya, tapi sementara coba buat kekeluargaan dulu," terang Ijonk.

Ijonk juga menyampaikan pesan untuk ketiga anaknya. Kelak bila ketiganya menyadari perseteruan kedua orangtua, Ijonk berharap Zac, Zoe, dan Zayn mengambil sisi positif dari perceraiannya dengan Dhena. Ia ingin ketiga anaknya terus melakukan yang terbaik demi masa depan mereka sekaligus membuat orangtua bangga.

"Ya pokoknya buat anak-anak, Zac, Zoe sama Zayn, sayang-sayangnya aku, harus lihat dari dus sisi. Harus lihat dari sisi Mamah, dari sisi Papah. Dan ambil yang baiknya, yang tidak baik jangan diambil. Terus lakukan yang terbaik aja buat kalian dan buat Papah Mamah," pesan Ijonk untuk anak-anak.

(wk/Sisi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait