Ayah Jung Eun Chae Meninggal Dunia, Terungkap Penyebabnya
Instagram/jungeunchae_
Selebriti

Baru-baru ini, publik menyatakan belasungkawa kepada Jung Eun Chae dan keluarganya yang tengah berduka karena dilaporkan sang ayah menghembuskan nafas terakhirnya pada 29 Agustus.

WowKeren - Baru-baru ini, terungkap bahwa Jung Eun Chae tengah berduka. Pada Selasa (30/8), awak media mengabarkan bahwa ayah Jung Eun Chae meninggal dunia.

Key East Entertainment pun mengkonfirmasi bahwa berita itu benar. Kabar duka ini disampaikan agensinya yang menaungi Jung Eun Chae bahwa ayah dari artisnya menghembuskan nafas terakhirnya pada 29 Agustus.

Ayah Jung Eun Chae sendiri diketahui meninggal dunia karena penyakit kronis. Dan kini, menurut pernyataan pejabat dari pihak agensi sang aktris mengungkapkan bahwa pemakaman almarhum saat ini sedang berlangsung.

Jenazah almarhum saat ini sedang berada di kamar mayat yang ada di Busan. Jung Eun Chae dikatakan menjaga kamar mayat sang ayah bersama keluarganya.


"Halo, ini KeyEast. Ayah aktris Jung Eun Chae meninggal pada 29 Agustus (Senin) karena penyakit kronis. Saat ini, Jung Eun Chae sedang berduka di rumah duka, dan pemakaman akan digelar dengan tenang bersama keluarga dan kerabatnya. Kami ingin menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga yang ditinggalkan. Semoga ia beristirahat dalam damai," ungkap pihak agensi KeyEast Entertainment kepada publik.

Seperti diketahui, Jung Eun Chae belakangan ini sering wara-wiri di layar kaca. Salah satu drama terbarunya yang baru tayang yaitu "Anna" di mana ia lawan main dari Suzy. Di drama tersebut, sosoknya cukup terkenang karena ia memerankan karakter antagonis yang membuat reaksi kesal bagi pemirsanya.

Aktris kelahiran tahun 1986 ini sebelumnya memulai debut di film "Haunters" yang ditayangkan pada tahun 2010. Ia kemudian muncul di drama lainnya seperti "The King: Eternal Monarch", "L.U.C.A.: The Beggining", "Pachinko" dan termasuk Anna serta masih banyak lagi.

Sementara itu, kabar duka ini membuat publik berbondong-bondong turut mendoakan mendiang ayah dari aktris satu ini dengan menyampaikan belasungkawa di media sosial meski sang aktris tidak mengunggah apa pun. Atas kabar ini, kami menyampaikan belasungkawa terdalam kepada Jung Eun Chae dan keluarganya.

(wk/taki)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru