Dikecam Pemerintah, 'Little Women' Resmi Dihapus dari Netflix Vietnam
tvN
TV

Drama Kim Go Eun 'Little Women' resmi dihapus dari Netflix Vietnam usai dikecam pemerintah setempat. Simak penjelasan lengkapnya dalam berita di bawah ini.

WowKeren - Pada Kamis (6/10), drama "Little Women" resmi dihapus dari Netflix Vietnam. Hal ini merupakan buntut dari protes yang dilayangkan sebuah badan pemerintah di negara tersebut.

Sebelumnya, Kepala Departemen Radio, Televisi dan Informasi Elektroni Vietnam secara resmi meminta Netflix menghentikan penayangan "Little Women" atas dugaan distorsi sejarah Perang Vietnam. Dugaan pelanggaran digambarkan di menit ke 58:01 - 58:22 di episode 3 serta 05:41 - 07:01 di episode 8.

Dalam adegan tersebut, seorang veteran perang dari Korea Selatan membual tentang rasio "bunuh-mati" antara pasukan negaranya dengan Viet Cong (tentara komunis). Veteran itu mengklaim bahwa pasukan Korea dapat membunuh antara 20-100 tentara. Ia juga menyatakan bahwa pasukan Korea adalah pahlawan Perang Vietnam.

Dikecam Pemerintah, \'Little Women\' Resmi Dihapus di Netflix Vietnam

Source: Twitter


Otoritas setempat menyatakan bahwa "Little Women" telah menghadirkan konten yang menghina dan mencemarkan nama baik Vietnam. Dengan demikian, drama ini dikatakan telah melanggar undang-undang penyiaran yang ditentukan dalam Klausul 4, Pasal 11 Undang-Undang Media dan Penyiaran Vietnam.

Penonton Vietnam juga merasa sedih dan marah atas dugaan distorsi sejarah tersebut. Di sisi lain, pendapat penggemar internasional terbagi menjadi dua. Ada yang menganggapnya tak masalah karena Viet Cong juga dipandang sebagai antagonis, namun banyak juga yang berpendapat bahwa drama asing tak boleh mengomentari isu sensitif negara lain.

Netflix awalnya diberi tenggat waktu sampai tanggal 5 Oktober untuk menyelesaikan permintaan tersebut. Namun drama ini masih tersedia hingga akhir 5 Oktober hingga membuat pemirsa Vietnam melontarkan banyak kritik.

Sementara itu, "Little Women" hanya menyisakan dua episode pamungkas dan akan tamat pada Minggu (9/10) mendatang. Nantinya slot tayang drama ini akan digantikan dengan "Under The Queen's Umbrella" yang dibintangi oleh Kim Hye Soo.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait