Bikin Heboh, Kaesang Pangarep Hendak Undang 10 Netizen ke Pernikahannya
Instagram/doleytobing
Selebriti

Lewat akun Twitter resminya, Kaesang Pangarep menyatakan bahwa dirinya hendak menyiapkan 10 undangan untuk netizen agar bisa menghadiri pernikahannya dengan Erina Gudono.

WowKeren - Pernikahan Kaesang Pangarep dam Erina Gudono sudah tinggal menghitung hari. Undangan pernikahan Kaesang dan Erina pun telah disebar.

Tak hanya keluarga dan sahabat, Kaesang ternyata juga berencana mengundang beberapa netizen yang selama ini ramai berinteraksi dengan dirinya di media sosial. Rencana ini diungkapkan oleh Kaesang di akun Twitter resminya.

Awalnya, seorang netizen mengusulkan agar Kaesang juga mengundang salah satu netizen ke pernikahannya. "Mas undang dong salah satu netizenmu biar seruuu," komentar salah satu netizen.

Menanggapi permintaan tersebut, Kaesang seakan menyanggupi dan berencana menyiapkan 10 undangan untuk netizen. "Aku siapin 10 undangan buat netizen cukup? Tapi harus dateng," balas Kaesang, Sabtu (3/12).

Cuitan Kaesang tersebut langsung mendapatkan banyak likes dan retweet. Banyak netizen yang antusias menanggapi rencana Kaesang tersebut. Beberapa juga memberikan saran lain untuk membuat pernikahan Kaesang dan Erina makin meriah.


Bikin Heboh, Kaesang Pangarep Hendak Undang 10 Netizen ke Pernikahannya

Twitter/@kaesangp

"Siap meluncur dari semarangg, seumur hidup ga pernah liat acara nikahan adat jawa. adat sumatera mulu," komentar salah satu netizen. "Mau dong mas diundang ke nikahannya mas mumpung lagi gabut," tambah netizen lain.

"Saran mas, dari 1 orang dari tiap provinsi, jadi nanti kondangannya pake baju adat/kain khas provinsinya masing- masing," tulis salah satu netizen. "Mas aku mau, dan pasti bisa datang. Posisinya juga dekett sama solo," timpal netizen lain.

Di sisi lain, Gus Miftah menjadi salah satu tokoh yang diundang ke pernikahan Kaesang dan Erina pada 10 Desember 2022 mendatang. Sayangnya, Gus Miftah belum bisa hadir karena memiliki jadwal pekerjaan di bulan Desember.

Ulama tersebut mengaku mendapatkan panggilan dari Kementerian Sekretariat Negara melalui sambungan telepon. Ia pun sempat memberikan bocoran mengenai tamu yang kemungkinan akan menghadiri pernikahan Kaesang dan Erina Gudono. "Teman-teman artis banyak yang diundang, selebgram, dan YouTuber," terang Gus Miftah.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru