Baim Wong Ikut Berduka Gunung Semeru Erupsi, Singgung Ada Banyak Peringatan
Instagram/baimwong
Selebriti

Baim Wong turut mengungkap belasungkawa atas bencana erupsi Gunung Semeru yang terjadi pada hari ini, Minggu (4/12). Diketahui erupsi ini mengakibatkan status gunung Semeru dinaikkan dari level siaga menjadi awas.

WowKeren - Baim Wong turut berduka atas bencana erupsi Gunung Semeru yang terjadi pada hari ini, Minggu (4/12). Diketahui akibat dari erupsinya gunung yang berada di Jawa Timur itu, tak sedikit penduduk di sekitar harus berlarian mencari tempat aman dan mengungsi. Status Gunung Semeru pun dinaikkan dari level siaga menjadi awas sehingga warga masyarakat sekitar diminta untuk segera menjauhi lokasi.

Dalam unggahan Instagram, Baim memposting foto yang memperlihatkan jembatan yang rusak akibat terkena Awan Panas Guguruan (APG). Ia pun hanya bisa berdoa sebagai tanda belasungkawa pada musibah yang baru saja terjadi di Lumajang, Jawa Timur. Padahal bencana gempa Cianjur dan Garut masih menyisakan duka mendalam.

"Innalilahiwainnailaihirojiun..Selagi membantu Cianjur, kini gunung Semeru," tulis Baim Wong di Instagram pada Minggu (4/12).

Baim Wong

Instagram


Suami dari Paula Verhoeven ini mengatakan bahwa musibah-musibah yang terjadi di Indonesia secara beruntun ini merupakan peringatan dari Sang Pencipta. Oleh karenanya Baim hanya bisa minta doa pada followers-nya

"Banyak peringatan untuk kita. Doakan saudara2 kita semoga selamat..Pray for Semeru," ungkap Baim Wong.

Selain Baim Wong, Arie Untung juga berduka atas bencana erupsi Gunung Semeru. Ia bahkan membagikan video amatir yang memperlihatkan kondisi warga di sekitar gunung.

Dalam video tersebut, erupsi Gunung Semeru terlihat begitu jelas dengan wwan mendadak berubah menjadi kehitaman. Banyak warga yang terlihat panik dan bergegas untuk mengungsi.

Sementara itu, erupsi Gunung Semeru sendiri mulai terjadi sekitar pukul 02.46 WIB dini hari ini dengan tinggi kolom abu 1.500 meter di atas puncak gunung sekitar 5.176 meter di atas permukaan laut. Akibat erupsi ini, Badan Meteorologi Jepang pun memperingatkan ancaman timbulnya tsunami akibat erupsi Gunung Semeru.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru