Rachel Vennya 6 Tahun Tak Diakui Anak, Alasan Sang Ibu Nyesek
Instagram/vientasman
Selebriti

Rachel Vennya akhirnya paham mengapa sang ibu dulu sempat menyembunyikannya dari orang-orang sekitar. Hal itu terjadi saat Rachel masih duduk di bangku SD.

WowKeren - Rachel Vennya meneteskan air mata kala menceritakan masa kecilnya yang merasa kurang kasih sayang dari kedua orangtua. Diketahui, orangtua Rachel sudah bercerai sejak sang selebgram masih berusia tiga tahun. Karena itu, ibunda Rachel, Vien Tasman harus berjuang menghidupi anak dan keluarga dengan statusnya sebagai single parents.

Saat Rachel Vennya memasuki usia Sekolah Dasar (SD), rupanya ia harus ditinggal sang ibu yang sibuk bekerja mencari nafkah untuk membiayai kehidupannya. Vien masih ingat betul bagaimana Rachel kecil kerap marah lantaran ia tak diakui anak selama enam tahun. Vien menyembunyikan statusnya sebagai seorang yang telah menikah dan memiliki anak dari kantor tempatnya bekerja.

Bukan tanpa alasan, kala itu ibunda Rachel Vennya akan kesulitan mendapat pekerjaan jika diketahui sudah berkeluarga dan mempunyai anak. Vien Tasman mengaku terpaksa melakukan itu semua.

"Dulu juga kamu suka marah tuh. Ingat nggak waktu itu mami lagi kerja, mami bilangnya mami single. Mami sembunyiin kamu dari orang-orang kantor," ungkap Vien Tasman.


Rachel Vennya 6 Tahun Tak Diakui Anak, Alasan Sang Ibu Nyesek

Source: YouTube

Bahkan, Rachel Vennya harus memanggil sang ibu dengan sebutan tante jika mereka bertemu dengan teman kantor Vien Tasman. Teman-teman kantornya saat itu mempercayai lantaran Vien Tasman memang terlihat sangat muda. "Kalau misalnya lagi jalan ketemu temen kantor pasti ngomong nih sama dia (Rachel), 'nanti bilang bilang tante ya'," tutur Vien mengingat masa lalunya.

Rachel Vennya yang saat itu masih kecil memang paham dengan perintah ibunya, namun ia justru menolak melakukan hal tersebut. Mantan isti Niko Al Hakim ini tak ingin menurut dan malah marah kepada sang ibu.

Dulu, Rachel memang tak suka dengan ibunya yang sibuk bekerja hingga dianggap tega karena tak mengakuinya di hadapan teman-teman kantor. Namun kini, Rachel sudah mengerti alasan dibalik sikap ibunya dulu.

Pada akhirnya, Vien Tasman mengaku dengan jujur kepada atasannya di tahun keenam ia bekerja. Bahwa dirinya sudah pernah menikah dan memiliki seorang anak perempuan. "Mami kan kerja di perusahaan itu 10 tahun ya, tahun keenam baru mami ngaku, mengakui sama atasan kalau mami itu sebenarnya punya anak," jelas Vien pada Rachel Vennya.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru