Hotman Paris Ternyata Sudah Beri Satu Anjuran ke Norma Risma Soal Kasus dengan Sang Mantan Suami
Instagram/hotmanparisofficial
Selebriti

Hotman Paris Hutapea beberkan sedikit momen pertemuan dengan Norma Risma, sosok viral yang menceritakan soal keretakan rumah tangganya karena dugaan perselingkuhan sang mantan suami.

WowKeren - Nama Norma Risma belakangan masih menjadi topik perbincangan hangat di tengah publik. Kisah keretakan rumah tangganya karena dugaan sang mantan suami berselingkuh dengan ibu kandung Norma Risma sendiri begitu menyayat hati banyak orang. Kisahnya semakin viral usai Norma Risma muncul di podcast Denny Sumargo dan blak-blakan membongkar ceritanya secara lebih lengkap.

Namun di sisi lain, Rozy Hakiki mantan suami Norma Risma tak terima dengan video tersebut dan langsung melayangkan somasi. Tak tinggal diam, Norma Risma menjawab somasi tersebut dengan mengisyaratkan permintaan bantuan kepada pengacara kondang di Indonesia, Hotman Paris Hutapea. Tak pekak video pertemuan tersebut sontak viral hingga membuat Norma Risma semakin banjir dukungan sementara pihak Rozy semakin jadi bulan-bulanan netizen.

Hotman Paris sendiri lantas membeberkan isi dari pertemuan dengan Norma Risma. Salah satunya yakni perihal dugaan Norma Risma dilaporkan oleh sang mantan suami. Hanya saja kabar tersebut belum bisa dipastikan mengingat Norma Risma juga belum mendapatkan panggilan apapun dari pihak kepolisian.

"Saya dengar katanya ada laporan, tapi masih belum pasti. Dia (Norma Risma) juga belum pernah dipanggil," kata Hotman Paris Hutapea kepada rekan media di kawasan Kelapa Gading, Jakarta, Minggu (8/1/2023).


Meski begitu, Hotman Paris tetap langsung memberikan nasihat saat Norma Risma konsultasi kepadanya. Ia rupanya tak segan memberikan arahan. Hotman Paris memberi Norma Risma satu anjuran yakni untuk melaporkan balik sang mantan suami apabila dirinya benar-benar dilaporkan atas kisah perselingkuhan yang viral tersebut.

"Saya bilang sama Norma, kalau nanti benar kamu dilaporkan sama mantan suamimu, ya kamu juga bikin laporan polisi," ungkap Hotman Paris.

Kendati memiliki bukti, namun Norma Risma diketahui belum mengambil tindakan apapun hingga saat ini. Meski begitu tentunya nasihat atau arahan hukum dari Hotman Paris tersebut didengar dan dipertimbangkan olehnya.

Sementara itu sebelumnya video konsultasi Norma Risma sempat dibagikan sendiri oleh Hotman Paris di akun Instagram pribadinya. Kala itu ia sedikit mempertanyakan kasus viral dugaan perselingkuhan mantan suami Norma Risma dengan sang ibu mertua alias ibu kandung Norma Risma sendiri. Di sisi lain, video kedatangan Norma Risma ke Hotman Paris banjir dukungan dari netizen yang meminta agar sang pengacara bersedia memberikan pendampingan hukum.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait