Nikita Willy Catat 7 Aturan Penting Sebelum Perdana Tinggalkan Baby Izz Beberapa Hari
Instagram/nikitawillyofficial94
Selebriti

Nikita Willy curhat sedih lantaran untuk pertama kalinya harus meninggalkan baby Izz selama beberapa hari, sampai tinggalkan catatan penting berisi tujuh aturan yang dituliskannya ini.

WowKeren - Nikita Willy menjadi salah satu artis yang kerap disorot mengenai gaya parenting-nya. Meski tak jarang menuai kontroversi, namun Niki lebih sering mengantongi pujian saat membagikan caranya merawat dan mengasuh sang buah hati. Siapa lagi kalau bukan baby Izz.

Baru-baru ini gaya parenting Niki pun kembali disorot. Tepatnya saat Niki membagikan momen sedih jelang meninggalkan putranya untuk sebuah urusan.

Melalui unggahan Insta Stories, Niki membagikan video baby Izz yang sedang asyik bermain. Nampak baby Izz diawasi oleh beberapa orang. Terdengar juga suara Nikita Willy yang mengajak baby Izz untuk melambaikan tangan.

Rupanya Nikita Willy akan pergi ke suatu tempat dan untuk pertama kalinya tanpa mengajak sang putra. Niki menjelaskan jika ia akan meninggalkan baby Izz untuk beberapa hari ke depan. Tentunya Niki merasa sangat sedih mengingat ini pertama kalinya ia pergi tanpa baby Izz.

"Pertama kali meninggalkan anakku untuk tiga hari kedepan, sedih banget," tulis Nikita Willy dalam Instagram Stories miliknya, dilihat Jumat (27/1).


Nikita Willy Catat 7 Aturan Penting Sebelum Perdana Tinggalkan Baby Izz Beberapa Hari

Insta Stories

Namun yang tak kalah mencuri perhatian adalah unggahan Nikita Willy selanjutnya. Pasalnya Niki menitipkan sang buah hati dengan persiapan yag sangat matang. Bahkan ia mencatat aturan-aturan penting yang harus diikuti sang ibu yang akan dititipkannya mengasuh baby Izz.

Beberapa dari aturan tersebut adalah tentang kebiasaan makan baby Izz. Mulai dari apa yang boleh dan tidak boleh dimakan oleh sang putra, hingga sikap yang tidak boleh ditunjukkan saat baby Izz makan ditulis dengan jelas oleh Nikita Willy. Terlihat ada tujuh aturan yang dicatat oleh Niki untuk sang ibu.

"Tidak boleh makan gula, makan kurma hanya boleh satu sehari, tidak boleh makan digendong," ungkap Niki. "Kalau tidak mau makan, jangan dipaksa," sambungnya.

Selain soal makanan, Niki juga mnecatat aturan kebiasaan tidur baby Izz. Ia terlihat memiliki jadwal khusus untuk tidur sang putra bahkan termasuk durasinya.

"Kalau nangis malam tunggu lima menit," kata Niki. "Tidur siang dua kali dan tidur siang tidak lebih dari dua jam," tandasnya. "Catatan kecil untuk nenek," tambah Niki menerangkan.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru