Bukan Lewat IG, Cara Nicholas Saputra Branding Diri Tuai Tepuk Tangan Penonton
Instagram/unkenaru
Selebriti

Nicholas Saputra akui tak lakukan branding diri melalui media sosial seperti yang dilakukan kebanyakan artis, caranya justru sukses memancing tepuk tangan dari banyak orang.

WowKeren - Nicholas Saputra baru-baru ini asyik berbincang dengan Putri Tanjung di depan para mahasiswa dari salah satu universitas yang ada di kota Malang. Momen itu juga tayang di kanal YouTube CXO Media. Pada kesempatan tersebut, Nicho banyak menjawab pertanyaan menarik dari Putri Tanjung juga para mahasiswa di sana.

Salah satunya yang tak boleh dilewatkan adalah saat seorang mahasiswi menyinggung tentang akun Instagram Nicho. Seperti diketahui jika sang aktor tak pernah terlihat membagikan terkait pekerjaannya di dunia hiburan. Sementara saat ini media sosial bak sudah menjadi wadah bagi artis untuk membuat branding diri. Namun tidak demikian dengan Nicho yang terlihat hanya membagikan foto-foto alam maupun tempat wisata yang dikunjunginya.

Aktor 39 tahun ini pun membenarkannya. Ia mengatakan jika Instagram baginya adalah sebuah wadah seperti album foto.

"Instagram bagi saya foto album ya," ucap Nicholas Saputra.

Sementara soal branding diri, Nicho rupanya memiliki pandangan lain. Pemain series "Sayap-sayap Patah" tersebut lantas membeberkan caranya untuk melakukan branding, bukan melalui IG atau media sosial melainkan dengan karya itu sendiri.


Nicho menjelaskan jika ia selalu melakukan branding dengan bekerja sebaik mungkin saat membuat sebuah karya. Lewat akting tersebut lah Nicho membuat citra untuk dirinya.

"Branding diri yang real yang sebenarnya melalui karya kita dimana kita bekerja. Maksudnya film kurang besar apa sih, saya punya 10 kali 20 meter layar di bioskop. Saya berperan dengan melakukan yang terbaik dengan kualitas suara yang terbaik dan gambar yang terbaik. Saya rasa sudah lebih dari cukup ya untuk kalau mau ngomongin soal branding ya," papar Nicho.

Karena itu ia tak merasa perlu mengikuti cara orang lain dengan branding melalui media sosial. "Jadi saya memang sejujurnya saya tidak merasa harus mengikuti atau merasa 'kok tertinggal' dengan cara branding seperti itu. Karena bagi saya yang paling penting semuanya di karier saya ya karya-karya yang saya buat," tandasnya.

Jawaban Nicho sukses membuat banyak orang salut dan kagum. Hal ini tergambar dari tepuk tangan riuh yang langsung menggema dari penonton usai mendengar penjelasan aktor tampan ini.

(wk/sept)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru