V BTS Live Cuma Pakai Singlet, Wajah Polos Ramai Jadi Perbincangan
Selebriti

V BTS menjadi buah bibir usai melakukan live di Weverse karena visualnya yang tanpa riasan. Wajah natural hingga sikapnya saat live disorot oleh netizen Korea.

WowKeren - V BTS baru-baru ini melakukan live di Weverse untuk berkomunikasi dengan penggemar. Hanya mengenakan singlet, pemilik nama Kim Taehyung itu menarik perhatian netizen di forum online.

Pada Senin (29/5), V melakukan live di Weverse sambil menunjukkan wajah polosnya tanpa riasan. Penyanyi kelahiran 1995 itu menunjukkan visual sehari-harinya di mana ia hanya memakai baju dalam dan tidak mengenakan make-up.

Selain visual, cara V berbicara dengan penggemar di aplikasi tersebut menjadi pembicaraan di kalangan netizen. Mereka memuji bagaimana V terlihat begitu nyata dalam konten terbarunya.

"Aku suka V karena tidak pernah menyelam dan berkomunikasi dengan baik fans," kata salah satu fans. "Antis biasa yang menggila karena V dicintai oleh fans di sini lagi," sahut fans lain. "Aku sangat suka bagaimana Taehyung berkomunikasi denga fans, itu berharga," imbuh yang lain.


V BTS Live Cuma Pakai Singlet, Wajah Polos Ramai Jadi Perbincangan

Source: Weverse

"Tingkah laku dan ekspresi wajahnya sangat menggemaskan hahaha keponakannya sangat imut," komentar seorang netizen. "Aku benar-benar berpikir V adalah bakat alami setelah melihat wajahnya yang polos," sambung netizen lain. "Seperti yang diharapkan, wajah polos adalah aturan nasional untuk V," ujar lainnya.

Sementara itu, V dilaporkan akan merilis album solo seperti member lainnya. Seperti diketahui, BTS sedang fokus pada aktivitas solo termasuk merilis album sementara satu per satu member mendaftar wajib militer. J-Hope telah menyusul Jin yang menjalani wamil lebih dulu.

Belum lama ini, V muncul dalam variety show PD Na Young Seok "Jinny's Kitchen" bersama dengan Lee Seo Jin, Jung Yu Mi dan dua sahabatnya dari Wooga Squad Park Seo Joon serta Choi Woo Shik. Dalam program PD Na Young Seok ini, mereka menjual snack Korea di Bacalar, Meksiko dan berinteraksi dengan warga lokal.

(wk/inta)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait