Felicya Angelista Nangis di Video Klarifikasi Usai Dianggap Pro Israel
Instagram/felicyangelista_
Selebriti

Felicya Angelista semakin dihujat saat membuat video klarifikasi soal konflik antara Palestina dan Israel. Publik pun beramai-ramai menyerukan aksi boikot brand kecantikan Scarlett milik Feli.

WowKeren - Felicya Angelista berderai air mata saat membuat video klarifikasi perihal tanggapannya terhadap konflik antara Palestina dan Israel. Sebelum membuat video ini, Feli ramai diserang karena postingannya di akun TikTok yang dianggap pro Israel.

Dalam unggahan yang kini telah dihapus, Feli sempat membagikan video yang menyebutkan bahwa Hamas (kelompok militan Palestina) telah menyerang Israel membabi buta hingga menyebabkan banyak korban. Gara-gara unggahannya itu, Feli seolah setuju bahwa Hamas lah yang arogan dalam kondisi ini. Padahal menurut netter justru sebaliknya.

Seolah tak ingin keributan semakin menjadi, akhirnya Feli membuat video klarifikasi yang diunggah ke Instagram pada Minggu (5/11). Namun alih-alih mendapat simpati, istri Immanuel Caesar Hito ini justru semakin dihujat saat berusaha menunjukkan kepeduliannya pada rakyat Palestina.

Pasalnya, Feli menyebut apa yang terjadi saat ini antara Palestina dan Israel adalah sebuah peperangan, bukan genosida seperti yang dianggap oleh banyak orang. Dalam pernyataannya, Feli berharap peperangan segera disudahi.

"Saya Felicya Angelista, di sini saya ingin mengungkapkan isi hati saya mengenai peperangan yang terjadi antara Israel dan juga Palestina. Saya berdoa untuk adanya upaya gencatan senjata supaya terjadi perdamaian dan peperangan ini bisa berhenti," ungkap Feli.


Felicya Angelista Nangis di Video Klarifikasi Usai Dianggap Pro Israel

Source: X (Twitter)

Sambil menangis, Feli mengaku tak tega melihat banyak anak-anak yang menjadi korban dalam konflik ini. "Sebagai seorang ibu, melihat banyak anak-anak yang menjadi korban, terutama di Palestina. Melihat anak-anak kecil tidak punya harapan, tidak punya masa depan. Dan juga saya sebagai anak yang melihat banyak orang yang kehilangan orang tua, yang kehilangan sahabat-sahabatnya, kehilangan banyak orang terkasih banyak orang tersayang," katanya.

"Kita harus melakukan apa yang kita bisa untuk membantu meringankan penderitaan yang dialami oleh para korban, terutama korban anak-anak yang ada di Gaza, yang menerima banyak dampak buruk dari peperangan ini," ujar Feli melanjutkan.

Feli mengaku tak ada yang bisa dilakukan olehnya saat ini selain berdoa. "Saya menggunakan suara saya juga untuk memohon para pemimpin-pemimpin semua untuk dilakukan upaya gencatan senjata, supaya nggak ada lagi korban. Banyak diantaranya anak-anak dan juga wanita, dan nggak ada yang bisa kita lakukan sekarang selain berdoa. Apa pun yang bisa kita lakukan, bantuan-bantuan yang bisa kita lakukan, kita harus memastikan semua tepat sasaran supaya semuanya bisa terbantu. I stand with peach and humanity," pungkas ibu dua anak tersebut.

Video klarifikasi Feli ini langsu viral di X (Twitter) hingga trending pada Senin (6/11). Banyak warganet yang tak lagi respect pada aktris 29 tahun itu. Seruan untuk memboikot brand kecantikan Scarlett milik Feli pun kian menggema di X imbas sikap Feli yang dianggap plin-plan.

(wk/lara)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait