
Gus Zizan rupanya mendapat nasihat dari sahabatnya, Gus Ivan, terkait imejnya di sosial media. Ivan juga menasihati Zizan agar fokus berdakwah alih-alih sekedar pamer konten estetis.
- Ria Susilo Wardhani
- Selasa, 21 Mei 2024 - 16:35 WIB
WowKeren - Gus Zizan jadi sorotan soal isu dugem dan dugaan ciuman dengan TikToker Zoe Levana. Di tengah rumor miring itu, terkuak jejak digital Zizan yang ternyata pernah diingatkan oleh sahabatnya, Gus Ivan.
Awalnya, Ivan yang merupakan putra dari KH Fahmi Amrullah Hadzik, Ketua PCNU Jombang, sekaligus cucu pendiri Ponpes Tebuireng, KH Hadzik, tersebut sempat mengenang awal mula perkenalannya dengan Zizan. Rupanya, Ivan sempat meragukan label Gus pada Zizan karena melihat tampilan cucu pendiri Ponpes Al Aziziyah di Lombok itu terkesan estetik dan diduga kurang Islami.
"Kita baru kenal Desember 2023, kenalnya di Instagram, masih kuliah di Binus, Jakarta, dia ngefollow saya duluan," kata Zizan. "Iya, (kenapa follow?) ini menariknya, saya tahu Gus Zizan belum lama dan karena FYP di TikTok. Dari sekian banyak komen, ada satu komen yang menarik perhatian saya, komennya begini, 'Yang buat santri Ponpes Al Aziziyah pasti tahu siapa beliau'. Di situ saya merasa heran, pondok pesantren mana? Apakah Zizan adalah seorang Gus? Rasa penasaran saya muncul, karena setelah saya scroll, videonya estetik dan gak ada bau-bau pesantren," ujar Gus Ivan.
Dari situ, cucu keturunan KH Hasyim Asy'ari ini terpikir mengajak Zizan kolabs berdakwah. Ia menyayangkan jika Zizan tak fokus berdakwah walau punya banyak pengikut.
"Saya mintalah ketemu waktu di Jakarta, lewat teman influencer," kata Ivan. "Kemudian bertemu, saya sudah mencari tahu, ternyata dia memang seorang Gus. Tapi saya punya pandangan bahwasanya, saya lihat Gus Zizan punya pengikut yang banyak. Saya merasa sayang kalau dia punya pengikut yang banyak tapi tidak menyalurkan ilmunya atau bisa melanjutkan perjuangan dakwah (pendahulunya). Saya tidak mengajak secara langsung, saya sadar lambat laun dia akan sadar, untung saja."
Sejak saat itu, keduanya pun akrab bak saudara. Tak cuma urusan dakwah, Ivan yang kerap dikira sebagai kakak Zizan itu rupanya diserbu netizen terkait isu terkait sang sahabat.
"Itu adek nya g mau di suruh klarifikasi?" sentil netter. "Gus temennya rame tu di x," ujar netter. "Gus ivan mau saya mau tanya,gus zizan gapapa kan? Mau itu berita bener atau engga semua org punya masalalu kan gus,tolong bgt aku mau minta tolong jaga gus zizan yaaa jgn sampe dia stress dan sedih karena masalah iniππ»ππ»," seru yang lainnya.
(wk/riaw)