
King Faaz mengisyaratkan harapan agar ayah sambungnya, Sonny Septian, segera sembuh. Di sisi lain, Fairuz A. Rafiq membeberkan jika ia sempat merahasiakan penyakit Septian dari Faaz sang putra.
- Ria Susilo Wardhani
- Selasa, 30 Juli 2024 - 15:00 WIB
WowKeren - Kedekatan Sonny Septian dan putra sambungnya, King Faaz, sudah tak diragukan lagi. Meski tak sedarah, Sonny justru sangat disayang oleh putra Fairuz A. Rafiq tersebut.
Membuktikan hal itu, Faaz terciduk melantunkan shalawat kala sang ayah sambung terbaring sakit akibat penyempitan pembuluh darah di kepala. Faaz juga tampak menangis karena sedih melihat kondisi sang ayah.
Melihat video haru itu, netter pun bersimpati. "Son, klo nnt sadar dan sehat, liat video ini. Psti kamu akan terharu dan peluk erat king," kata netter. "Orang baik....Insyaallah bisa ngelewati cobaan dari Allah SWT," ujar netter.
Sebelumnya, Fairuz mengungkap jika ia merahasiakan kondisi kesehatan suaminya, Sonny Septian, dari Faaz. Fairuz rupanya tak ingin Faaz terlalu kepikiran hingga mengganggu sekolahnya. Sayangnya, Faaz kecewa atas keputusan Fairuz merahasiakan kondisi Sonny darinya. Fairuz pun meminta maaf atas sikapnya.
"Pas tahu daddy melakukan tindakan dan keluar dari ruang tindakan, abang ngambek sama mommy karena mommy ga ceritain yang sebenarnya sama abang Faaz. Mommy enggak mau abang kepikiran, jadi keganggu sekolah abang," curhat Fairuz. "Maafin mommy ya abang, kemarin abang Faaz sempat ngambek karena enggak dikasih tahu daddy-nya kenapa, tahunya daddy diare aja lagi diobatin. Abang Faaz nangis lihat kondisi daddy dan tahu yang sebenarnya, daddynya dijagain daddynya dishalawatin di ruang icu. Begitu besar rasa sayangnya ke daddy."
Fairuz berharap Faaz bisa memahami keputusannya itu. Ia juga mengungkap Sonny saat ini dalam masa pemulihan. Fairuz pun berjanji akan mengajak anak-anak untuk jalan-jalan setelah Sonny sembuh.
"Maafin mommy ya, mommy umpetin ini dari abang karena abang dan kakak Eijaz biar fokus sekolahnya," lanjutnya. "Sekarang daddy udah pemulihan, Onsya Allah kalo sembuh. Nanti kita jalan-jalan lagi yah sama daddy."
(wk/riaw)