
Amanda Manopo dan Arya Saloka kembali unggah postingan sehati di sosial media hingga bikin fans baper. Di sisi lain, Putri Anne, eks istri Arya, sempat unggah pesan bijak bak buktikan ketegarannya pasca cerai.
- Ria Susilo Wardhani
- Senin, 16 Desember 2024 - 14:47 WIB
WowKeren - Amanda Manopo dan Arya Saloka hingga kini masih tutup mulut soal kelanjutan hubungan mereka. Namun, keduanya tetap isyaratkan kekompakan saat pamer postingan di sosial media.
Dalam sebuah foto, Amanda tampak pamer kegiatannya sedang makan. Ia menghadirkan foto mie ayam ceker dan menu lainnya di atas meja.
Yang menarik, Arya juga mengunggah foto makanan meski beda menu dari Amanda. Arya rupanya pamer foto menu nasi, ayam goreng, lalapan kubis dan sambal. Adapun kesamaan foto Amanda dan Arya ini makin membuat netter baper hingga gencar menjodohkan mereka. Tak sedikit netter yang menggoda jika Amanda dan Arya seolah ingin tunjukkan kebersamaan mereka meski hanya via foto makanan.
"Yeyyyyyyye soangππ gitu lo bahagia kalian berdua," seru netter. "Ah gemessh banget deh, kan saling melengkapi tadi untuk lunch kalau ini untuk dinner dengan edisi latepost begitu kan mas ππ emang ya kalian berdua pasangan bulol yang penuh clue ππποΈπππ," kata yang lainnya. "Ya Allah ada apa dgn soangku hari ini bikin ngakaaak - gemess πππππ€£π€£ sehat & hapyy selalu ya kalian Aamiin π€²πππβΊοΈ," ujar netter. "Yang cewekπupload lagi makan mie ayam dan Yang cowokπ upload makan ayam lalapan...Sabi kali upload foto makanan yang sama nggak apa2 yg latepost kokππ," kata yang lainnya. "Iya nda iya paham ehemmm πππ pokoknya happy terus bareng pasangan ππ," ujar netter. "Kalo di aplikasi X yg di omongin latepost si Mas π, kenapa Dek Manda yg merasa yaak π€£π€£ apa jangan2 itu si Mas Ayang yg posting cosplay jadi Manda πππ," goda netter.
Jika Amanda dan Arya terkesan kode-kode lovestagram, Putri Anne justru isyaratkan ketegaran. Ia sempat unggah nasihat bijak untuk belajar menerima orang lain dan tak menganalisa apapun. Anne juga ingatkan untuk tidak memaksakan seseorang yang ingin pergi dari kehidupannya.
"Menurut saya, hal terbaik yang saya pelajari tahun ini adalah membiarkan orang menjadi diri mereka sendiri secara alami. Tidak melakukan psikoanalisis terhadap mereka, tidak terlalu memikirkan tindakan saya, tidak menanyakan apa yang mungkin bisa saya lakukan untuk mempertahankan kehadiran mereka dalam hidup saya. Saya hanya menampilkan diri terbaik saya dan selalu berpindah dari tempat cinta dan rasa hormat. Bagaimana orang tersebut merespons pada akhirnya terserah pada mereka. Jika itu menyebabkan mereka pergi dari hidupku, aku biarkan saja," demikian unggahan Anne.
Ia juga belajar untuk memberikan kesempatan pada orang lain ketimbang memaksakan seseorang itu untuk berubah sesuai kemauannya. Yang terpenting baginya, adalah terus berusaha bersikap baik.
"Saya tidak akan pernah terlibat dalam urusan mengubah orang. Manusia hanya akan siap untuk berubah ketika mereka telah mengambil keputusan secara sadar. Yang bisa saya lakukan hanyalah memeriksa diri sendiri dan selalu bersikap baik," demikian unggahan Anne.
(wk/riaw)