
Fuji An yang biasanya risih dijodoh-jodohkan malah nyeletuk soal 'Tunggu Tanggal Mainnya' ketika ditanya kapan jadian dengan influencer Malaysia Aisar Khaled. Diduga ada project baru, sikap Fuji ini malah memicu reaksi sinis netter.
- Ria Susilo Wardhani
- Minggu, 12 Januari 2025 - 13:17 WIB
WowKeren - Fuji An selama ini menolak dijodohkan dengan siapapun. Ia bahkan ngode risih ketika netter jodohkan dirinya dengan influncer Malaysia, Aisar Khaled.
Namun, Fuji secara tak terduga beri jawaban mengejutkan ketika ditanya soal Aisar. Awalnya, Fuji hadir di acara meet and greet dirinya. Seseorang lantas menanyai Fuji terkait Aisar.
"Kapan go public sama Aisar," kata seseorang diduga MC acara. Fuji awalnya geleng-geleng kepala sebelum akhirnya beri jawaban tak terduga. "Tunggu tanggal mainnya," kata Fuji disambut jeritan fans.
Sikap Fuji ini tak urung tuai reaksi sinis dari netter. Ada pula yang menduga Fuji berikan clue soal rencana kolabs untuk brand dengan Aisar.
"Akhirnya jadian juga😂, Awas aja kalo bohong kn udh ngasih makan ekspetasi fansnya yg sk mengatur hidup sifuji😂," seru netter. "Bukan jadian, mereka bakal collab sama brand brand kayanya," kata netter. "Emang ada ya bilang jadian 😂😂😂 fuji bilang tunggu tanggal mainnya bukan jadian tapi akan ada kerja bareng 😂😂😂," seru yang lainnya. "Jagan salahkan fansnya yang halu idolanya sama juga mancing mania, baguslah kalau jodoh sama2 nga jelas butuh validasi yang satu ambisius ingin terkenal yg satu ingin makin di kenal cocok klop," seru netter. "Gue juga heran kenapa fuji bisa bilang begitu, padahal semua fansbase udah wanti wanti buat stop jodoh jodohin eeh malah fujinya sendiri yang bilang begitu 😑 makin halu dah tuh para shipper halu," kata netter.
Sebelumnya, Fuji sempat diduga enggan didekati oleh Aisar. Menurut sang kakak,Fadly Faisal, Fuji menolak karena anggap Aisar terlalu cringe.
"Adek gue nggak suka sama dia. Kata Fuji, 'Cringe banget nih orang'," kata Fadly. "Ya gak papa, coba aja terus. Tapi yang pasti rasain dulu tangan abang Fuji itu. Kanan rendang, kiri dendeng."
Fadly juga sempat tegur Aisar yang seolah pencitraan sedang mengejar Fuji di depan kamera. Padahal faktanya, Aisar tak seintens itu mendekati Fuji.
"Sebenarnya nggak masalah, adik gue ngomong aneh karena beberapa alasan. Aisar chat enggak intens, tapi kayak ngejar-ngejar banget di publik," kata Fadly. "Jujur, aku kan baru kenal adik kamu, aku enggak mau terlalu ganggu dia. Kalau aku chat dia macam ganggu dia, sumpah serius," kata Aisar. "Gue enggak nyalahin lu, gue cuma defend (membela) adik gue, kenapa dia ngomong aneh, kenapa bisa, chat belum intens, tapi lu di publik kayak ngejar banget," seru Fadly.
Fadly juga sempat ngode tak mau sang adik cuma dimanfaatkan. Sudah bikin gaduh, Aisar langsung meminta maaf secara terbuka.
"Aku ingin meminta maaf sekali lagi kalau sepanjang orang yang baru kenal saya, yang baru follow saya saya ucapkan terima kasih. Saya meminta maaf kalau saya tidak bisa membahagiakan semua orang," kata Aisar. "Saya minta maaf kalau saya tak dapat memberi semua orang bahagia dan saya pun sebagai seorang manusia, kadang-kadang saya pun ada salah silap saya. Jadi saya minta maaf kalau saya ada salah dan khilaf."
(wk/riaw)