3 Doors Down Profile
3 Doors Down Profile Photo

3 Doors Down

Profesi
Grup band
Tgl Lahir
Mar 19, 1996
Lahir di
Escatawpa, Mississippi, AS
Profesi
Grup band
Populer
Merilis single "Kryptonite" (2000)
Tempat Lahir
Escatawpa, Mississippi, AS
Kewarganegaraan
Amerika

Band beraliran rock, 3 Doors Down, dibentuk di Escatawpa, Missisipi, 1996. Band tersebut awalnya terdiri dari 3 anggota yakni Brad Arnold (vokal/drum), Todd Harell (bass) dan Matt Roberts (gitar). Ketiganya sudah berteman sejak kecil.

Nama 3 Doors Down tercetus dalam perjalanan para personil ke Foley, Alabama. Ketika itu, Brad, Todd dan Matt melihat sebuah gedung dengan sejumlah huruf bertuliskan "Doors Down". Karena mereka beranggotakan 3 orang, maka dipakailah nama "3 Doors Down".

Beberapa tahun kemudian, Todd meminta Chris Henderson untuk bergabung dengan 3 Doors Down. Bersama Chris, 3 Doors Down mulai membuat CD demo dan dikirimkan ke radio lokal WCPR FM. Lagu mereka yang berjudul "Kryptonite" ternyata sangat disukai masyarakat. Lagu ini berhasil merajai chart lagu radio tersebut selama 15 minggu berturut-turut. 3 Doors Down juga mendapat tawaran rekaman dari label Republic Records.

3 Doors Down kemudian merilis debut album "The Better Life" (2000). Album tersebut meraih sukses dengan terjual lebih dari 3 juta copy dan mendapat 6 kali penghargaan platinum.

"The Better Life" juga dinobatkan sebagai salah satu dari daftar 11 album terlaris di 2000. Single andalan ke-4, "Be Like That", dijadikan soundtrack film "American Pie 2". Di tahun yang sama, 3 Doors Down merekrut Richard Liles sebagai drummer untuk tur konser "The Better Life". Hal ini supaya Brad bisa tampil sebagai vokalis. Namun setahun setelahnya, Richard keluar dari band.

"Away From the Sun" (2002) menjadi album sukses kedua yang dirilis 3 Doors Down. Album dengan single andalan pertama "When I'm Gone" ini terjual lebih dari 4 juta copy di seluruh dunia. Sepanjang karir, 3 Doors Down total merilis lima album yakni "The Better Life" (2000), "Away from the Sun" (2002), "Seventeen Days" (2005), "3 Doors Down" (2008) dan "Time of My Life" (2011). Selain itu ada pula album live "Another 700 Miles" (2003) yang berisi rekaman konser di Chicago. 3 Doors Down juga dikenal sebagai pembuka konser band rock lainnya seperti Megadeth, Creed, Alter Bridge dan Nickelback.

Selain bermusik, band yang kini beranggotakan 5 orang ini aktif dalam kegiatan sosial. Mereka memiliki yayasan sosial "The Better Life" yang berdiri sejak 2003. Salah satu kegiatannya yakni turut membantu upaya penyelamatan korban badai Katrina di Mississippi dan Waveland di 2006.

Kumpulan Berita dan Gosip 3 Doors Down
3 Doors Down Lirik Lagu