Anggap Ekstrim, Tapi Anggun Tetap Menghargai Aksi Debus
Selebriti

Anggun mengaku bahwa debus patut dihargai karena termasuk kesenian asli Indonesia.

WowKeren - Anggun adalah salah satu penyanyi yang dipilih untuk menjadi juri acara "Indonesia's Got Talent" 2014. Namun, pelantun lagu "Mimpi" ini ternyata tidak menyukai aksi peserta yang bisa dibilang ekstrim.

"Yang paling bikin stres itu yang debus," kata Anggun saat ditemui di SCTV Tower, Jakarta Selatan, Kamis (27/3). Anggun mengaku debus adalah suatu kesenian yang cukup ekstrim.


Meski tak menyukai aksi debus, tetapi penyanyi berusia 40 tahun ini tetap menghargainya. Sebab, debus merupakan budaya asli Indonesia. "Debus itu kan budaya Indonesia dan itu memang pertunjukkan, aku hargai," ujarnya. "Tapi ada kesulitan untuk melihat secara frontal, saat ada adegan ditusuk-tusuk."

Program "Indonesia's Got Talent" 2014 akan diputar perdana pada 5 April mendatang di SCTV pukul 20.00 WIB. Selain Anggun, para juri diperkuat oleh Jay Subiakto, Indy Barends dan Ari Lasso.

(wk/)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait