Sunye Bantah Pensiun Saat Hamil, Netter Kembali Geram
Instagram/seonye.m
Selebriti

Kembali hamil anak ketiga, Sunye lagi-lagi bantah isu pensiunnya.

WowKeren - Setelah kabar kehamilannya beredar, Sunye menjadi bulan-bulanan netter di Korea. Tak terima dengan tudingan netter, Sunye memberikan klarifikasi.

Pada Sabtu (22/9) lalu, Sunye memberikan penjelasan dalam Instagram-nya bahwa dirinya tak akan pensiun. Dirinya juga mengatakan bahwa apa yang ditulis media adalah salah.

"Saya sadar banyak artikel yang membeberkan informasi yang salah (tak sekalipun saya pernah mengungkapkan keinginan untuk pensiun) dan banyaknya lidah-lidah tajam yang mengomentari saya," tulis Sunye. "Tapi saya akan mencari waktu yang tepat untuk menunjukkan sisi terbaik dalam diri saya dan kembali menyapa masyarakat dengan musik yang berkualitas, sehingga saya tidak malu menyebut diri saya seorang penyanyi profesional. Terima Kasih."

Namun alasannya tersebut tidak dapat diterima oleh netter. Banyak yang mengatakan apa yang Sunye lakukan egois. Netter kembali teringat dengan masa dimana dirinya hiatus dari Wonder Girls.


"Egois seperti biasa. Dia sudah menunjukkan motivasinya kepada kita. Dia meninggalkann Wonder Girls seakan-akan dia tak akan kembali ke industri huburan lagi, sekarang dia tiba-tiba kembali dan hamil," sindir netter. "Kamu menolak mengatakan kamu pensiun dan mengakibatkan Wonder Girls tidak bisa comeback karena kamu sibuk melakukan misi misionaris. Sekarang kamu kembali dengan agensi baru dan mengaku siap bernyanyi hanya untuk hiatus lagi karena hamil," sindir netter lainnya.

Netter pun banyak yang menyalahkan kegiatan keagamaan Sunye. Disamping itu, netter juga mengungkapkan jika mereka tak marah karena Sunye menikah. Netter marah karena di masa lalu Sunye ingin hiatus untuk melakukan kegiatan gereja namun tetap memperbarui kontrak dengan Wonder Girls.

Hal ini membuat nasib Wonder Girls digantung dan tak bisa merilis album selama tiga tahun. Setelah tiga tahun berlalu, Sunye mengumumkan ia akan menikah dan pensiun dari dunia tarik suara. Sehingga penantian Wonder Girls dan fans menjadi sia-sia.

"Kamu bilang ini adalah hal benar yang kamu lakukan? Kamu melarikan diri ke Kanada tanpa secara formal meninggalkan grup. Member menunggumu selama tiga tahun sampai Wonder Girls kehilangan popularitasnya. Tak ada yang memarahimu karena kamu memilih menikah. Tapi kamu harusnya pensiun total untuk membesarkan anak-anakmu. Kamu bertingkah bagaikan sampah selama tiga tahun. Karenamu, orang kristen di Korea yang pergi ke gereja harus mendapat kebencian dan cacian," ungkap netter. "Sebagai sesama umat kristiani yang memperhatikan kariermu, aku sangat ingin mendukungmu tapi sayang kamu begitu egois. Aku jadi mengerti kenapa orang-orang meninggalkan komentar semacam ini," ungkap netter lainnya.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru