Gunung Merapi Muntahkan Lava Pijar, Warga Diminta Jauhi Radius 3 KM
Twitter/BPPTKG
Nasional

Gunung Merapi kembali melontarkan lava pijar dengan jarak luncur mencapai 1,2 kilometer ke arah Kali Gendol.

WowKeren - Aktivitas erupsi gunung berapi terkadang membuat masyarakat yang tinggal di sekitarnya was-was. Gunung api sewaktu-waktu bisa meletus dan menyebabkan kerusakan terhadap makhluk hidup di sekitarnya.

Selain Gunung Anak Krakatau, Indonesia memiliki banyak gunung berapi lainnya. Seperti Gunung Merapi yang ada di perbatasan Jawa Tengah dan Yogyakarta.

Sama seperti Anak Krakatau, gunung ini juga aktif melakukan erupsi. Pada Jumat (4/1) malam sekitar pukul 21.01 WIB, Gunung Merapi kembali melontarkan guguran lava pijar. Jarak luncur lava pijar ini diperkirakan sejauh 1,2 kilometer dan menuju ke arah hulu Kali Gendol.

Dengan amplitudo 70 mm, peristiwa tersebut berlangsung selama 150 detik. Namun, Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) masih mempertahankan status gunung ini pada Level II Waspada.


Guguran lava terpantau di Gunung Merapi tanggal 04/01/2019 pukul 21.01 WIB,” tulis BPPTKG lewat akun Twitter resminya pada Jumat (4/1). “Dengan amplitudo 70 mm, durasi 150 detik dan jarak luncur ± 1.2 km, arah ke hulu Kali Gendol. Tingkat aktivitas Merapi Waspada (Level 2).

Warga diminta untuk tidak melakukan aktivitas apapun dalam radius sejauh tiga kilometer dari Gunung Merapi. Begitu juga dengan wisatawan. Pihak BPPTKG tidak merekomendasikan kegiatan pendakian. Namun, pihaknya memperbolehkan pendakian yang bertujuan untuk melakukan penyelidikan terkait mitigasi bencana.

Sebelumnya, pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sleman juga mengimbau warga yang tinggal di lereng gunung untuk meningkatkan kewaspadaan. Sebab, Gunung Merapi akhir-akhir ini lebih aktif memuntahkan lava pijar. Ia meminta warga untuk segera melakukan evakuasi saat kondisi darurat.

Berdasarkan hasil analisis morfologi kubah lava Gunung Merapi periode 27 Desember hingga 3 Januari 2018, BPPTKG menyebutkan bahwa saat ini volume kubah lava mencapai 415.000 meter kubik. Adapun laju pertumbuhannya adalah 3.800 meter kubik per hari.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait