Intip Gantengnya Daniel Craig di Foto Resmi 'Bond 25' Berikut Ini
Film

Foto perdana ini rupanya memberikan gambaran bahwa karakter James Bond alias si agen mata-mata 007 tidak mengalami banyak perubahan dari segi penampilannya.

WowKeren - Setelah membagikan video syuting di Jamaika, akhirnya kini pihak MGM Entertainment merilis foto perdana "Bond 25" yang menampilkan sang pemeran utama, Daniel Craig. Dibagikan melalui akun media sosial resmi, foto ini menampilkan Daniel dalam setelan khas ala James Bond.

Foto ini tentunya memberikan gambaran bahwa sosok James Bond alias agen 007 tak banyak berubah dari segi penampilannya. Daniel sendiri terlihat gagah dengan suit berwarna abu-abu, jam tangan mahal, serta kacamata hitamnya.

Di belakang sang agen mata-mata tampak sebuah mobil Aston Martin V8 berwarna hitam. Mobil tersebut merupakan kendaraan yang dikemudikan oleh Timothy Dalton di "The Living Daylights".

Intip Gantengnya Daniel Craig di Foto Resmi \'Bond 25\' Berikut Ini

Dari keterangan yang menyertai unggahan ini, diketahui bahwa foto ini diambil selama proses syuting di London, Inggris. "Bintang 007 Daniel Craig, sutradara Cary Fukunaga dan kru #Bond25 keluar di bawah sinar matahari untuk melakukan syuting di sejumlah lokasi di London, termasuk Whitehall, di mana Daniel merekam adegan dengan @astonmartin V8 klasik, (mobil ini) pertama kali terlihat dalam film Bond The Living Daylights," tulis keterangan unggahan ini.


Namun sayangnya, hingga kini belum ada detail lebih lanjut yang bisa digali dari "Bond 25", tak terkecuali misi apa yang dilakukan oleh si agen mata-mata. Akan tetapi, rincian pertama tentang film ini sudah dibagikan oleh produser Barbara Broccoli.

"Bond sudah tidak aktif lagi sebagai agen 007 ketika film dimulai. Jadi dia benar-benar bersenang-senang di Jamaika. Kami menganggap rumah spiritual Bond adalah Jamaika, jadi ia memulai perjalanannya di sini dan kami telah membangun rumah yang luar biasa untuknya di sini. Kami punya kendaraan yang cukup untuk Mr. Bond," ungkap Barbara Broccoli.

Terlepas dari hal tersebut, pada bulan April lalu pihak MGM Entertainment selaku rumah produksi "Bond 25" telah mengumumkan sejumlah pemeran yang akan terlibat dalam film ini. Salah satunya adalah Rami Malek yang ternyata akan berperan sebagai villain utama. Sayangnya, belum ada detail lebih lanjut mengenai karakter villain yang akan diperankan oleh Rami.

Selain Rami, sejumlah aktor dan aktris lain yang terlibat dalam proyek ini di antaranya adalah Dali Benssalah, Billy Magnussen, Ana de Armas, Lashana Lynch, dan David Dencik. Ada pula sejumlah pemeran lawas yang dipastikan kembali mengulang perannya seperti Ralph Fiennes, Naomie Harris, Lea Seydeoux, Ben Whishaw, Rory Kinnear, dan Jeffrey Wrig.

Di sisi lain, film "Bond 25" digadang-gadang menjadi peran terakhir Daniel Craig sebagai James Bond setelah memerankan karakter ini selama empat kali. Rencananya, "Bond 25" siap menyapa penggemar pada 8 April 2020 mendatang.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel