Enggak Hanya Bijinya, Kelopak Bunga Matahari Juga Bisa Dimakan
Kuliner

Jenis bunga yang dapat dimakan ini biasanya disebut edible flowers. Tekstur, rasa, dan aromanya yang unik menjadikan bunga kini makin populer sebagai bahan kreatif dan inovatif dalam dunia kuliner.

WowKeren - Kalau bicara soal bunga matahari yang bisa dimakan, kalian pasti akan langsung ingat oleh bijinya kan? Padahal, kelopak bunga matahari juga ternyata bisa dimakan. Kelopak bunga matahari yang masih muda bisa direbus dan dimakan seperti sayuran artichoke. Sejak zaman dulu, kelopak bunga ini digunakan dalam sup, makanan berkuah dan mentega serta bahan pengobatan.

Kandungan zat pada bunga matahari terdiri dari quercimeritrin, helianthoside (A,B,C), oleanolic acid, dan echinocystic acid. Manfaatnya banyak untuk kesehatan tubuh, diantaranya mengobati tekanan darah tinggi, mengatasi sakit kepala, sakit gigi, nyeri menstruasi, nyeri lambung, radang payudara (mastitis), rematik dan sulit melahirkan.

(wk/putr)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel