Makanan dari Restoran Luna Maya Diulas, Tasya Farasya Beri Reaksi Tak Terduga
Instagram
Selebriti

Tasya Farasya dan sang kembaran mencoba sejumlah menu dari beberapa restoran milik artis Tanah Air. Namun Tasya terkejut saat ia memakan sebuah menu dari restoran Luna Maya.

WowKeren - Selebgram dan beauty vlogger Tasya Farasya belum lama ini diajak sang kembaran, Tasyi Athasyia, untuk mencoba makanan dari restoran 4 orang artis. Hal ini terlihat dari vlog yang diunggah Tasyi di kanal YouTube miliknya pada Sabtu (28/12).

Dalam video tersebut, Tasya dan Tasyi membandingkan rasa hingga harga menu makanan dari 2 restoran artis yang memiliki kemiripan. Namun Tasya dan Tasyi tak mengetahui makanan tersebut berasal dari restoran artis yang mana, sehingga bisa memberikan komentar yang jujur.

Makanan pertama yang dicoba Tasya dan Tasyi adalah menu nasi ayam dari restoran Luna Maya yang bernama Waluma, serta restoran Ayam Penyet Keriting milik Rachel Goddard. Tasya dan Tasyi pun tampak terkesan serta menikmati salah satu menu nasi ayam tersebut. Akan tetapi, Tasya dan Tasyi terlihat kurang puas dengan menu nasi ayam dari restoran satunya.

"Ayamnya kayak bau amis," kata Tasya. "Gue enggak suka, bukan bau amis. Bau apek, nasinya aku enggak suka," timpal Tasyi. "Enggak enak, udah. Sorry banget. Aku mau lanjutin yang ini aja," ujar Tasya mengambil piring nasi ayam yang pertama. "Aku lebih baik deh cara ngomongnya dia terlalu frontal. Ayam ijonya asin menurut aku," jelas Tasyi. "Gue orang yang makan sehari sekali, bukan karena diet tapi gue kalau makan yang banyak. Jadi kalau gue dikasih makanan itu ya sedih," papar Tasya.


Lebih lanjut, Tasyi pun memberikan nilai cukup rendah untuk restoran tersebut, sedangkan Tasya enggan memberikan poin lantaran merasa tak puas. Rupanya, menu nasi ayam tersebut berasal dari restoran Waluma milik Luna. Di sisi lain, Tasya dan Tasyi memberikan nilai tinggi untuk nasi ayam yang ternyata berasal dari restoran Rachel.

"(Menu pertama) ayamnya doang 3 deh, soalnya di rumah bisa bikin," ucap Tasya. "Kalau gue 4, karena gue sendiri enggak bisa bikin," timpal Tasyi. "Sambalnya menurut gue enak, tiga-tiganya lima," ungkap Tasya. "Sambal pertama dan ketiga (nilainya) lima, sambal kedua gue kasih rating 3 karena kok manis banget. Lanjut ya, kalau (menu kedua) nasi gorengnya gue kasih 2. Kalau ayamnya elo berapa?" tanya Tasyi. "Gue enggak suka, enggak ada (nilainya)," pungkas Tasya. "Kalau menurut gue ayamnya 2," sahut Tasyi.

Usai mengetahui bahwa nasi ayam yang tak membuatnya puas berasal dari restoran Luna, Tasya dan Tasyi pun tampak terkejut. Harga menu ayam Luna pun lebih mahal dibandingkan Rachel, yakni Rp32 ribu. Sedangkan nasi ayam dari restoran Rachel harganya Rp26 ribu, hingga membuat Tasya menyarankannya menaikkan harga.

"Rachel naikin harga," celetuk Tasya. "Murah pas," sahut Tasyi. "Masih bisa lah Rp35 ribu," timpal Tasya. "Jadi kita dua-duanya kita lebih pilih Ayam Penyet Keriting dan sambalnya kita sama-sama suka, sambalnya juara umum," imbuh Tasyi. "Kita kasih piala juara umum buat Rachel," tutur Tasya.

(wk/evaa)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru