Pangeran Harry Dikabarkan Bangkrut Karena Turuti Meghan Markle untuk Pindah ke AS
Getty Images
Selebriti

Pangeran Harry bahkan dikabarkan menjual koleksi barang pribadinya yang telah lama ia miliki karena dugaan kekurangan uang dan tuntutan membayar pajak selama pandemi COVID-19.

WowKeren - Pasangan Duke dan Duchess of Sussex, Pangeran Harry dan Meghan Markle, diketahui telah pindah ke Los Angeles, Amerika Serikat, demi mendukung karier sang Duchess yang kembali terjun ke industri hiburan Hollywood. Bukan hanya itu, Harry dan Meghan bahkan telah membeli hunian mewah seharga lebih dari Rp200 miliar di Los Angeles.

Kendati demikian, disebutkan bahwa kehidupan Harry dan Meghan cukup sulit di negeri Paman Sam tersebut. Bahkan, Harry dikabarkan bangkrut dan diam-diam menjual koleksi barang pribadinya.

Disebutkan bahwa adik Pangeran William itu telah menjual senapan berburu yang telah lama ia miliki karena dugaan kekurangan uang selama pandemi COVID-19. Senjata berburu yang ia jual diperkirakan bernilai hampir USD 60 ribu atau setara Rp885 juta.

"Harry dan Meghan merasakan kesulitan finansial setelah pindah ke California," kata seorang sumber kepada publikasi Amerika.


Sumber itu kemudian menuduh bahwa harga membiayai keamanan serta membayar sewa rumah mereka sebelumnya, Frogmore Cottage, telah menambah kesengsaraan keuangan pasangan Harry dan Meghan. Selain itu, Meghan yang dikenal sebagai penyayang binatang juga dilaporkan tidak menyetujui hobi berburu suaminya hingga membuat Harry memutuskan untuk menjual senjatanya.

"Harry menjual senapan dengan uang tunai untuk membantu menutupi pengeluaran, ia melempar satu batu dan mendapatkan dua burung sekali waktu itu membuat Meghan sangat senang," klaim orang dalam itu.

Sumber itu lalu melanjutkan bagaimana Harry tidak pernah merasa khawatir tentang uang sebelumnya. Hal itulah yang tampaknya menjadi alasan sulit bagi Harry untuk memahami konsep penganggaran dana terutama alokasi dana setelah berumah tangga.

"Menjadi mandiri adalah hal yang sangat diinginkan Harry. Tetapi kenyataannya adalah, mandiri adalah perjuangan nyata dan membutuhkam penyesuaian diri dengan dunia nyata," imbuh sumber tersebut.

Di sisi lain, Pangeran Harry dan Meghan Markle telah resmi keluar dari keanggotaan Senior Royals sejak 31 Maret lalu. Dengan demikian, keduanya diwajibkan untuk menanggung biaya hidup secara mandiri, dan tak lagi mendapatkan tunjangan dari pajak rakyat Inggris.

(wk/luth)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait