Netizen Sayangkan Lagu 'BOSS' NCT U 'Terbuang' Begitu Saja Tanpa Bisa Jadi Populer
Musik

Sebuah postingan di situs komunitas online Pann membicarakan lagu "BOSS". Netizen yang mempublikasikan postingan menyayangkan lagu tersebut seolah 'terbuang' begitu saja.

WowKeren -

Pada 2018, 18 member NCT bergabung untuk merilis full album pertama yang bertajuk "Empathy" sebagai satu kesatuan bernama NCT 2018. Album tersebut memuat beberapa title track, salah satunya adalah "BOSS" yang dinyanyikan NCT U.

"BOSS" membuka masa promosi "Empathy" dengan perilisan video musiknya serta performance ketujuh membernya di acara-acara musik. Sayangnya, perilisan video musik lagu ini tak langsung dibarengi dengan perilisan album fisik "Empathy" sehingga mengurangi kesempatan NCT U untuk menang di acara musik.

Sebuah postingan di situs komunitas online Pann membicarakan lagu "BOSS". Netizen yang mempublikasikan postingan menyayangkan lagu tersebut seolah "terbuang" begitu saja meski memiliki kesempatan besar untuk jadi lagu yang disukai publik.

"Fandom mereka besar sekarang, tapi kalau lagu follow-up mereka setelah 'Kick It' adalah 'BOSS', pasti akan jadi meledak. Lagunya tidak terlalu eksperimental, dan itu salah satu lagu legendaris dengan publik yang khas-NCT. 'Closer'-nya Jungwoo sangat bagus," tulisnya.

Postingan ini mendapat cukup banyak perhatian dan mengundang komentar dari para netizen yang lain. Setuju dengan isi postingan, mereka juga berpendapat kalau "BOSS" adalah salah satu lagu terbaik NCT.


"Ayo berpura-pura kita tidak pernah tahu lagu ini biar mereka bisa comeback dengan itu."

"'BOSS' harus dilakukan dengan 7 member, bukan dengan 127 tetapi dengan U. Ayo kita berpura-pura tidak pernah tahu lagu itu, aku yakin itu sangat masuk akal. Tarian Jungwoo mengejutkanku."

"Bagaimana dengan 'GO' juga? Pada masa ini, anak-anak syuting dengan konsep ini selama seminggu. Aku ingat mereka pergi ke LA atau entah pokoknya negara lain untuk syuting ini."

"Tapi 'BOSS' keren karena membernya, mereka tidak boleh sampai terlalu banyak."

"Secara pribadi, aku merasa semua lagu mereka yang dirilis pada 2018 seperti terbuang sia-sia... 'BOSS', 'Touch', 'Regular', 'Simon Says', dan lagu-lagu Dream juga... Ah, 'BOSS' benar-benar sia-sia sehingga membuatku marah. Lagu, kostum, dan aura, hahahaha. Aku tidak berpikir itu akan pernah muncul lagi... Ah itu sayang sekali..."

"SM sialan, bagaimana bisa mereka hanya mempromosikan lagu ini selama seminggu. Tapi aku masih mencintaimu, SM."


(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait