'Baggy Jeans' NCT U Makin Naik di Chart Melon, Challenge 'Baek Yijin' Populer
Twitter/NCTsmtown
Musik

Hingga Selasa (12/9) pukul 9 pagi KST, 'Baggy Jeans' telah menempati posisi ke-46 di chart MelOn. Hal ini tak luput dari perhatian serta komentar para netizen.

WowKeren - NCT merilis full album ke-4 bertajuk "Golden Age" dengan title track berjudul "Baggy Jeans" yang dinyanyikan NCT U. Seiring dengan masa promosi yang masih berlangsung, grup tersebut meraih hasil semakin baik di chart musik digital.

Unit NCT U yang beranggotakan Taeyong, Doyoung, Ten, Jaehyun, dan Mark Lee ini sebelumnya bekerja sama dalam single debut mereka yang dirilis pada 2016, "The 7the Sense". Mereka disatukan kembali untuk pertama kalinya setelah 7 tahun dalam "Baggy Jeans".

Setelah lebih dari dua pekan dirilis, "Baggy Jeans" meraih posisi ke-59 di chart MelOn, seperti yang ditunjukkan dalam sebuah postingan di komunitas online Instiz. Netizen yang mempublikasikan postingan menulis, "Dan peringkat harian mereka terus meningkat. Mereka juga memperoleh 74 ribu pendengar lagi dan mencapai peak baru. Masih menanjak... 'Baggy Jeans' akan akan terus naik di tangga lagu... Gila."

Hingga Selasa (12/9) pukul 9 pagi KST, "Baggy Jeans" telah menempati posisi ke-46 di chart MelOn. Hal ini tak luput dari perhatian serta komentar para netizen.


\'Baggy Jeans\' NCT U Makin Naik di Chart Melon, Challenge \'Baek Yijin\' Populer

Netizen berkomentar, "Ah 'Baggy Jeans' ayo", "'Baggy Jeans' jangan pergi, tolong terus rilis challenge-nya", "Ayo pergi", "'Baggy Jeans' sejujurnya bagus sekali. Lagu dan tariannya", "Wah, naik banyak", "Tolong beri kami tahapan 'Baggy Jeans' lagi."

Yang lainnya berkata, "Aku ingin melihat mereka tampil di panggung akhir tahun", "Mereka seharusnya lebih mempromosikan lagu ini yang memalukan, tapi kuharap lagu ini terus meningkat", "Kami bahkan nggak memiliki tim streaming, ini mengesankan... Aku berterima kasih kepada semua orang yang mendengarkan lagunya."

Dalam berita lainnya, "Baggy Jeans" dimasukkkan dalam daftar lagu yang harus dicekal dalam ujian karena terlalu adiktif. Popularitas lagu ini juga terus meningkat seiring dengan adanya video challenge "Baek Yijin/Baggy Jeans".

(wk/dewi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait