Kontroversi
Selebriti

Birthday Spotlight kali ini akan mengulas tentang aktor tampan Park Bo Gum yang berulang tahun pada Selasa, 16 Juni. Bintang drama 'Reply 1988' ini berusia 27 tahun menurut perhitungan internasional.

WowKeren - Pada tahun 2017 lalu Park Bo Gum sempat terlibat kontroversi yang membuat berang netizen Korea. Hal ini bermula ketika Park Bo Gum mengunggah poster di Twitter untuk mempromosikan acara berdoa bersama di gerejanya, Jesus Centered Church.

Gereja yang biasa dikunjunginya sejak kecil itu dianggap sebagai tempat berkumpul para penganut ajaran sesat. Bahkan gereja ini terus dikritik karena berhubungan dengan mantan Presiden Korea Selatan, Park Geun Hye, yang dipaksa turun karena kasus penyelewengan dan korupsi.

Meski tampak tidak terusik dengan kontroversi tersebut, Park Bo Gum sempat memberikan klarifikasi dengan mengatakan bahwa dia adalah seorang Kristiani normal seperti yang lainnya. Park Bo Gum menyayangkan kritikan netizen yang menuding gerejanya menyebarkan aliran sesat. Ia juga mengatakan jika namanya sekarang merupakan pemberian dari seorang Pastor di gereja tersebut.

Tak hanya Park Bo Gum, sang ayah juga turut menanggapi kontroversi tersebut dengan mengatakan jika keluarganya telah mendapat keajaiban melalui pastor di gereja tersebut. Hal ini berkaitan dengan keselamatan nyawa Park Bo Gum saat masih bayi.

Menurut penuturan sang ayah, Park Bo Gum sering sakit-sakitan saat masih bayi. Kondisinya terus memburuk dan sering keluar masuk rumah sakit. Namun setelah sang ayah melakukan semua yang disarankan pastor, Park Bo Gum akhirnya muntah darah hitam dan kembali sehat dalam waktu kurang dari seminggu.

Kejadian serupa terulang saat Park Bo Gum berusia enam tahun. Dokter menyarankan agar dia melakukan operasi hernia. Namun dengan doa dan perawatan pastor di gereja tersebut, Park Bo Gum dapat sembuh hanya dalam waktu dua bulan.

Setelah mendengar klarifikasi tersebut, netizen tetap saja merasa tidak puas. Mereka berkata tidak masalah apa agama yang dianut Park Bo Gum, namun mereka menyayangkan sikap Park Bo Gum yang membuat postingan ajakan tentang agama di media sosial. Pasalnya Park Bo Gum memiliki banyak penggemar remaja yang bisa mengikuti keyakinannya dengan mudah setelah melihat postingan tersebut.

(wk/eval)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait