Korea Selatan Konfirmasi Adanya Gelombang Kedua Corona
Dunia

Otoritas Kesehatan Korea Selatan mengkonfirmasi adanya gelombang kedua pandemi virus corona (COVID-19). Terjadinya hal ini bahkan lebih cepat dibandingkan perkiraan awal yaitu musim gugur atau musim dingin.

WowKeren - Otoritas Kesehatan Korea Selatan mengkonfirmasi adanya gelombang kedua pandemi virus corona (COVID-19). Gelombang kedua pandemi virus corona berfokus di sekitar ibu kota yang memiliki penduduk padat.

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KCDC) mengatakan, bahkan gelombang pertama pandemi virus corona belum berakhir. Direktur KCDC, Jeong Eun Kyeong menyebutkan liburan akhir pekan pada awal Mei lalu menandai gelombang baru infeksi virus corona di wilayah Seoul dan diprediksi dapat meluas ke wilayah lainnya.

"Di wilayah metropolitan, kami percaya bahwa gelombang pertama adalah dari bulan Maret hingga April dan juga Februari hingga Maret," ujar Jeong. "Lalu kita melihat bahwa gelombang kedua yang dipicu oleh liburan Mei telah berlangsung."


Seperti yang diketahui, Negeri Ginseng tersebut mulai melonggarkan pembatasan sosialnya pada bulan Mei lalu. Namun, tak lama kemudian muncul kasus baru terinfeksi virus corona di klub malam dan bar di Seoul.

"Kami awalnya memperkirakan bahwa gelombang kedua akan muncul di musim gugur atau musim dingin. Perkiraan kami ternyata salah," kata Jeong. "Selama orang memiliki kontak dekat dengan orang lain, kami percaya bahwa infeksi akan terus berlanjut."

Pada Sabtu lalu, Korea Selatan telah melaporkan 17 kasus virus corona baru. Jeong menyerukan kepada seluruh warga Korsel agar meningkatkan kewaspadaan dan tetap menjaga jarak setidaknya dua meter serta mengenakan masker ketika keluar rumah.

Sebelumnya, pada akhir Februari, Korsel melaporkan jumlah puncak pandemi virus corona dengan lebih dari 900 kasus dalam sehari. Jumlah itu merupakan yang tertinggi di luar Tiongkok. Pemerintah kemudian meningkatkan pengujian dan pelacakan sehingga dapat mengurangi jumlah kasus menjadi satu digit pada akhir April.

(wk/nidy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait