Lakukan Ritual Adat Hindu, Agama Indah Kalalo Dipertanyakan
Instagram/indahkalalo
Selebriti

Indah Kalalo membagikan momen kegiatan saat dirinya melakukan pembersihan diri dengan adat bali yang notabene beragama Hindu. Netizen pun menjadi penasaran dengan agama yang dianut Indah.

WowKeren - Indah Kalalo merupakan salah satu model sekaligus aktris Tanah Air yang kini lebih memilih untuk tinggal di Bali setelah menikah. Indah kini lebih memilih fokus kepada keluarga dan usaha yang ia rintis di Pulau Dewata tersebut. Meski begitu, Indah Kalalo masih terlihat aktif membagikan momen kegiatan sehari-harinya di media sosial.

Baru-baru ini, Indah kembali terlihat memperbaharui feed instagram miliknya. Dalam postingan tersebut, Indah terlihat ikut mengunggah sejumlah foto dan video saat dirinya sedang menjalani sebuah ritual dengan menggunakan adat Hindu. Degan pakaian khas adat Bali, Indah terlihat duduk sambil dibacakan doa dari seorang wanita sambil menangis.

"Dimana bumi dipijak , di sanalah langit dijunjung ... haruslah kita menghormati adat istiadat di tempat tinggal kita. Hari ini saya melakukan cleansing di bali dengan @melatiniketut karena sudah seminggu ini saya sial terus," tulis sahabat Shanty Paredes itu pada Selasa (7/7). "Dari kuku kaki mau copot, diinjek ayanna , muka bengkak karena alergi obat dan jadi pemarah dan ga sabar sama anak."


Indah menjelaskan bahwa dirinya menjalani ritual pembersihan menggunakan adat istiadat Bali. Indah melakukan ritual pembersihan tersebut lantaran merasa terus menerus tertimpa kesialan selama seminggu.

"Ga bs dicerita dengan detail lagi yang jelas setelah saya di bersihkan badannya dengan air suci sambil baca doa dengan menurut agama saya sendiri langsung dr hati yg berat semua jadi enteng dan ringan," lanjut Indah. "Muka saya yang bengkak langsung kempes dan balik seperti semula. Astungkare... semoga saya dan keluarga selau dilindungi tinggal di pulau Bali tercinta ini."

Melihat postingan Indah itu, banyak netizen yang penasaran dengan keyakinan yang dianut Indah. Mereka pun langsung menanyakan hal tersebut di kolom komentar. Tak sedikit pula netizen yanh sudah mengetahui bahwa Indah seorang muslim dan menyarankannya agar lebih rajin melakukan ibadah sesuai ajaran Islam.

"Agama MBK indah Islam atau Hindu ya??" tulis @wangsxxxx. "Kk agama hindu ya?" imbuh @aaguxxxx. "Dengan sholat dan berdoa kpd Allah..mb...kita selalu dlm lind Allah swt AamiinAllahhummaamiin," sambung @nilaxxxx. "Sholat, obat dari segala galany, hanya kebesaran Allah yg dpt memberi kebaikan pd diri kita. Aamin," pungkas @valexxxx.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait