Ernest Prakasa Singgung Empati pada Adhisty Zara Pasca Skandal, Deddy Corbuzier 'Nyempil' Disorot
Selebriti

Ernest Prakasa bicara soal video skandal artis remaja yang tengah ramai diperbincangkan. Selain soal empati, Ernest juga membahas kesehatan mental bersangkutan yang rupanya menarik perhatian Deddy Corbuzier.

WowKeren - Ernest Prakasa turut mengomentari video skandal Adhisty Zara bersama sang kekasih, Zaki Pohan yang masih menjadi topik perbincangan netizen. Seperti diketahui, Zara sempat mengunggah video saat ia bermesraan dengan Zaki.

Dalam video tersebut, Zara tampak tertawa meski Zaki melakukan hal tidak senonoh, yakni dengan meremas dan mencubit payudaranya. Meski sudah dihapus, video mantan personel JKT48 tersebut sudah terlanjur beredar luas di media sosial.

Tanpa menyebut nama Zara sedikitpun, Ernest meminta netizen untuk berempati. "Lagi rame video salah seorang aktor remaja sedang melakukan gestur tertentu dengan pacarnya, eh gue nggak mau ngomong terlalu banyak soal ini. Intinya menurut gue ini adalah momen yang tepat untuk kita melatih empati," kata Ernest dalam video yang dibagikan dalam akun Instagram pada Kamis (20/8).

Pemain film "Cek Toko Sebelah" ini menilai sekarang semua orang stres dan frustasi pada pandemi Corona sehingga sangat mudah menumpahkan kekesalan pada masalah orang lain. "Di tengah masalah seperti ini banyak banget orang malampiaskan rasa kesal, stres, frustasi terhadap pandemi mood yang nggak enak, terus ditumpahkan pada masalah orang lain," sambung Ernest.

Ernest meminta masyarakat untuk tidak menghakimi tindakan Zara. Ia juga menyinggung soal kesehatan mental serta kepedulian pada yang bersangkutan.

"Gue cuma mau mengajak teman-teman yang merasa berhak menghakimi, gatel ingin berkomentar, memojokkan si teman yang bersangkutan," lanjut Ernest. "Gue cuma mau ngajak teman-teman mikir, kira-kira kalau lo jadi dia, lo akan pengin orang lain kayak gimana ya, umurnya masih 17 tahun, masih muda, aduh perjalanan hidupnya masih panjang banget, masih akan berbuat lebih banyak kesalahan seperti yang kita lakukan, kalau lo jadi dia, lo akan berharap apa gitu, apa lo berharap orang ramai-ramai ngejudge gitu?"


"Jadi ketika kita bicara soal kasus-kasus kayak gini, kita harus inget bahwa kita hidup di masa yang cukup berat, mental health jadi isu yang belakangan ramai dibicarakan di tengah pandemi," jelas Ernest. "Semua orang tengah berada di kondisi mental yang berat lah, tak terkecuali, apalagi pelaku industri hiburan juga terkena. Jadi mari kita saling jaga, saling peduli, balik lagi ke empati tadi."

Ernest Prakasa

Instagram

Di akhir video, Ernest mengungkap sudah berkomunikasi dengan Zara. Ia juga mendoakan agar masalah pemain film "Dua Garis Biru itu cepat seleasi.

"Buat yang sedang mengalami masalah ini, gue pribadi udah japri orangnya, gue nggak pengin nyebut namanya juga, nggak perlulah," tutur Ernest. "Yang penting semoga tabah, semoga masalahnya cepat selesai, dan selalu dikelilingi dengan orang-orang tersayang."

Postingan Ernest rupanya menarik perhatian Deddy Corbuzier hingga meninggalkan jejak komentar. Ia menyinggung klarifikasi yang mengisyaratkan podcast miliknya yang biasa digunakan para public figure untuk menyelesaikan masalah.

"Klarifikasi lah...." tulis Deddy diikuti dengan emoji pakai kacamata. Hingga saat ini tanggapan Deddy tersebut menjadi top comment di postingan Ernest karena disukai oleh 1.300 lebih netizen.

Sementara itu, ibunda Zara, Sofia Yulinar juga terlihat berkomentar di postingan video Ernest. Ia menuliskan tiga emoji hati warna merah melalui akun @mrssaladin.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait