Sempat Sakit Hingga Tinggalkan Banyak Job, Andre Taulany Ingatkan Bahaya Covid-19 Pada Sang Putra
Instagram/andreastaulany
Selebriti

Andre Taulany membagikan cerita mengenai sakin yang sempat ia derita hingga mengharuskannya istirahat total. Peristiwa itu ternyata mengingatkan Andre soal virus Covid-19.

WowKeren - Andre Taulany beberapa waktu lalu harus beristirahat dari sejumlah pekerjaannya karena sakit. Sudah sehat kembali Andre Taulany pun merasa bersyukur dan sangat senang. Andre pun merasakan betapa pentingnya menjaga imunitas tubuh agar terhindar dari sakit.

Diketahui Andre Taulany sempat absen tak sebentar dari program-progam yang dipandunya. Memang di tengah pandemi Covid-19 ini, Andre Taulany kini lebih menjaga imun tubuhnya.

"Ya happy semoga tetap jaga kesehatan ya, karena imunitas itu penting banget. Jadi apalagi situasi pandemi kayak begini ya, yang harus kita jaga diri kita sendiri," ujar Andre Taulany ditemui di kawasan Mampang, Kapten P Tendean, Jakarta Selatan, dilansir dari Detk.com pada Selasa (29/12).

Di samping itu, kini Andre Taulany juga lebih memperhatikan protokol kesehatan. Namun hal itu juga dibantu dengan lebih menjaga kesehatan tubuhnya, dengan minum vitamin salah satunya.


"Orang-orang mungkin menjaga dengan protokol kesehatan. Tapi kita juga harus bantu juga dengan imunitas kita minum vitamin istirahat yang cukup," beber sahabat Sule tersebut.

Di sisi lain, Andre Taulany menyebut poin paling penting untuk menjaga kesehatan di tengah pandemi Covid-19 adalah lebih menjaga pola istirahat. "Ya poin paling penting adalah istirahat, istirahat yang cukup, konsumsi vitamin. Terus menjalankan protokol kesehatan itu dulu tuh dijalanin insyaallah mudah-mudahan aman," bebernya lagi.

Sementara itu, di akhir tahun ini Andre Taulany lebih memilih di rumah saja. Namun hal itu termyata sempat ditentang anaknya. Tapi kemudian Andre Taulany langsung memberikan pemahaman kepada Kenzi tentang bahaya Covid-19.

"Kita tahun baru di rumah saja gitu ya menikmati bersama kelaurgalah," "Ya pengiin travel, sudah hampir setahun nih, Pa, di rumah mulu bosen," timpal Kenzi. " Tapi kan bahaya bro belom aman, nantilah insyaallah tahun depan kalau sudah ada vaksin sudah mulai dibuka lagi," pungkas Andre Taulany.

(wk/amel)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait