Laporkan Pasien Corona Meninggal Pertama Sejak Mei 2020, Taiwan Catat Total 8 Kasus Kematian
Dunia

Menurut Menteri Kesehatan Taiwan Chen Shih-chung, wanita lansia yang meninggal dunia pada Jumat (29/1) merupakan bagian dari klaster lokal yang terkait dengan sebuah rumah sakit.

WowKeren - Pemerintah Taiwan melaporkan satu kematian akibat virus corona (COVID-19) pada Sabtu (30/1) hari ini. Ini merupakan kematian COVID-19 pertama di Taiwan dalam delapan bulan sejak Mei 2020 lalu.

Pasien COVID-19 yang meninggal ini merupakan wanita lansia berusia 80-an dengan riwayat penyakit. Menurut Menteri Kesehatan Taiwan Chen Shih-chung, lansia yang meninggal dunia ini merupakan bagian dari klaster lokal yang terkait dengan sebuah rumah sakit.

Dengan meninggalnya lansia tersebut, total angka kematian akibat COVID-19 di Taiwan kini menjadi delapan kasus. Melansir Channel News Asia, Chen juga melaporkan empat kasus COVID-19 baru terkait klaster rumah sakit ini.

Menurut Chen, wanita lansia tersebut memiliki riawayat gangguan ginjal dan diabetes. Pasien COVID-19 tersebut meninggal dunia pada Jumat (29/1) setelah menderita gejala demam tinggi. Berdasarkan rincian penularan yang disampaikan Chen, lansia tersebut tinggal di rumah yang sama dengan seorang perawat yang bekerja di rumah sakit dan terpapat di sana.


Adapun Taiwan telah melaporkan 19 kasus COVID-19 baru sejak awal bulan Januari 2021 ini yang berpusat di sebuah rumah sakit di kota utara Taoyuan. Taiwan sendiri diketahui telah mengambil langkah awal dan efektif menghadapi pandemi corona. Dari total 909 kasus positif COVID-19 yang dilaporkan di Taiwan, mayoritas di antaranya berasal dari orang yang tertular di luar negeri.

Pemerintah Taiwan kini berupaya untuk mengontrol klaster rumah sakit. Salah satunya adalah dengan mengkarantina lebih dari 4.000 orang dan membatalkan acara publik besar menjelang liburan Tahun Baru China pada Februari 2021 mendatang.

Meski demikian, jumlah kasus COVID-19 di Taiwan relatif lebih rendah dibanding negara-negara lain di dunia. Kini hanya ada 78 pasien COVID-19 yang masih mendapat perawatan di rumah sakit. Karena jumlah kasus yang sangat rendah, pemerintah Taiwan selalu menggelar konferensi pers untuk mengumumkan detail setiap kasus corona yang baru.

Di sisi lain, total kasus positif COVID-19 kini telah melampaui 102 juta kasus di tingkat global. Dari jumlah tersebut, 2,2 juta pasien di antaranya dilaporkan meninggal dunia dan 74 juta orang dinyatakan sudah sembuh. Dengan demikian, persentase kasus aktif COVID-19 dunia kini masih lebih dari 50 persen.

(wk/Bert)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait