Usung Virtual Runway, 'Seoul Fashion Week 2021' Bertabur Bintang Mulai Pentagon Hingga Brave Girls
Instagram/bravegirls.official
Selebriti

'Seoul Fashion Week 2021' telah dimulai sejak hari Senin (22/3). Salah satu merek pakaian kelas atas menggaet A.C.E, Brave Girls, Pentagon, Momoland, Lee Chang Hyung 'The Uncanny Encounter', dan masih banyak lagi.

WowKeren - "Seoul Fashion Week 2021" dimulai sejak hari Senin (22/3) dan akan berakhir pada hari Minggu (28/3). Memasuki hari kedua "Seoul Fashion Week 2021", dikabarkan sebuah merek desainer menengah ke atas "ur:kin" akan menggaet nama-nama besar untuk memeragakan koleksi terbarunya.

Melansir BizEnter, "ur:kin" bekerja sama dengan Donghun dan Kim Byeong Kwan dari A.C.E untuk memamerkan identitas fashion yang luar biasa. A.C.E dilirik karena lagu "Favorite Boys" pada comeback terakhir mereka mengemas budaya Korea lewat gaya busana, tata rias dan koreografi sepaham dengan konsep unik "ur:kin".

"Citra kreatif A.C.E dan sensibilitas hybrid yang dikejar 'ur:kin' dalam Seoul Collection yang diluncurkan hari ini sangat cocok, dan video koleksinya dicerna dengan baik oleh identitas A.C.E sendiri," ungkap perwakilan "ur:kin".

Tak hanya A.C.E, grup wanita sensasional, Brave Girls juga akan tampil di runway video "Seoul Fashion Week 2021". Keempat anggota yakni Minyoung, Eunji, Yujeong dan Yu Na akan berpartisipasi dalam memperkenalkan koleksi terbaru "ur:kin".


Kemudian, Cube Entertainment beberkan bahwa Pentagon akan turut berpartisipasi dalam "Seoul Fashion Week 2021". Melansir Naver Entertainment, anggota Pentagon yang akan mewakili "ur:kin" adalah Shinwon dan Wooseok. Selain karena popularitas, merek ramah lingkungan itu berpendapat bahwa karakter Shin Won dan Wooseok dapat mencerna konsep yang diusung dalam koleksi terbaru.

Di samping para idol, "ur:kin" juga melirik aktor rookie Lee Chan Hyung. Karakter, proporsi tubuh, dan visual dari bintang "The Uncanny Encounter" ini dinilai "ur:kin" dapat menonjolkan desain koleksi yang akan diluncurkan.

Selanjutnya dilansir dari Fashion Biz, "ur:kin" akan menampilkan Momoland JooE dan Jane, Kyungwon Hinapia (Yuha), Kim Soo Gyeom, Awesome Haeun, Lee Chae min, Park Jun Hyung, dan Jeon Jiyoon dari kalangan selebritas. Perwakilan "ur:kin" menyebutkan, "Kami akan mempersembahkan sebuah peragaan busana virtual berbeda dengan mengangkat budaya baru fashion dipadukan dengan beragam identitas dari para selebriti yang mewakili budaya Korea."

Selain karena desain yang unik, merek "ur:kin" dikenal karena mempromosikan mode berkelanjutan. Maksud dari mode berkelanjutan adalah proses produksi hingga penggunaan bahan pakaian bersifat ramah lingkungan. Kolaborasinya dengan para selebriti kian menarik perhatian dan menjadi panggung yang dinantikan dalam "Seoul Fashion Week 2021". Video peragaan busana "ur:kin" yang bekolaborasi dengan selebriti dan para idol dapat ditonton via kanal resmi "Seoul Fashion Week" di YouTube, Naver V Live, dan Naver TV.

Sementara itu, perhelatan "Seoul Fashion Week 2021" akan diadakan secara virtual lantaran pandemi COVID-19 yang belum mereda. Pekan mode tahunan di Seoul ini menggunakan latar belakang warisan budaya di Museum Nasional Korea dan tempat pameran di Museum Modern Nasional Korea. Selain rangkaian acara peragaan busana, video pra-produksi juga dapat ditonton secara gratis di laman website resmi dan streaming platform seperti YouTube, Naver V Live, dan Naver TV.

(wk/wahy)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru