Chelsea Olivia Senang Dapat Vaksin Pertama, Ungkap Manfaatnya Untuk Ibu Menyusui
Instagram/chelseaoliviaa
Selebriti

Chelsea Olivia menceritakan bahwa ia baru saja mendapatkan vaksin pertama untuk mencegah penyebaran virus COVID-19. Ia lantas mengungkapkan manfaat vaksin itu untuk ibu menyusui.

WowKeren - Aktris cantik Chelsea Olivia baru saja menerima vaksin COVID-19 pertama pada Jumat (23/4). Kabar tersebut diketahui langsung dari postingan teranyar di laman Instagram milik Chelsea.

Tak sendirian, ia hadir dengan ditemani oleh sang suami, Glenn Alinskie. Mengiringi unggahannya, ibu dua anak ini tampak merasa senang akhirnya bisa mendapatkan vaksin pertama.

"Saya Ibu menyusui - Saya sudah di vaksin. Puji Tuhan akhirnya setelah penantian yg panjang akhirnya hari ini sudah vaksin pertama...dari awal covid-19 keluar bnyk doa untuk vaksin cepet keluar," ungkap Chelsea mengawali ulasan pada foto postingannya. "Sekarang tinggal berdoa supaya semuanya bisa kebagian di vaksin (semua kalangan termasuk anak anak dan juga baby) ,dan kita sehat semuanya yahh."


Selain itu, Chelsea juga menjelaskan bahwa vaksin COVID-19 ini akan sangat bermanfaat untuk ibu menyusui agar anaknya juga tidak tertular virus Corona. Kendati begitu, ibu menyusui juga dianjurkan dan aman untuk mengikuti vaksin.

"Btw ibu menyusui BOLEH divaksin yahh (dengan pemeriksaan terlebih dulu oleh dokter ).. justru malah baik karna setelah divaksin Antibodi-nya akan bisa di salurkan oleh ASI, Sehingga dengan kata lain baby-nya pun dapat kita proteksi dengan vaksin tersebut melalui ASI kita," papar Chelsea. "(manfaat ASI yg begitu luar biasa, semangatt MENGASIHI yahh para mommy,walau bnyk drama tp IT’S WORTH IT ."

Lebih lanjut, kabar tersebut lantas berhasil menyita perhatian warganet. Menilik dari kolom komentar, beberapa dari netter menanyakan bagaimana prosedur untuk bisa mendapatkan vaksin hingga ada pula ibu menyusui turut berbagi pengalaman setelah divaksin.

"Aku menyusui dan juga sudah vaksin kal bulan lalu. Alhamdulillah aman2 aja ibu n baby," komentar seorang netter. "Hi kak chelsea, gimana caranya untuk daftar vaksin nya kak? Bagi infonya kak," tanya netter yang lain.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru