Anak Ini Sujud Menangis Saat Polisi Rampas Tabung Oksigen Ibunya Diduga untuk Pasien VIP
Unsplash/Samuel Ramos
Dunia

Pihak polisi membantah dengan tegas tuduhan tersebut dan mengklaim bahwa tabung oksigen itu tidak ada isinya alias kosong. Selain itu, video yang tersebar dianggap menyesatkan.

WowKeren - Seorang wanita di India yang menderita infeksi COVID-19 dilaporkan meninggal setelah diduga oksigen yang seharusnya diberikan kepadanya disita oleh beberapa petugas polisi. Peristiwa ini terjadi di Agra dan telah tersebar di media sosial.

Menurut Times of India, polisi diduga mengambil tangki oksigen dari anak wanita itu yang masih berusia 17 tahun. Wanita tersebut juga diyakini meninggal dua jam setelah setelah kejadian tersebut.

Dalam video yang tersebar di media sosial, terlihat remaja yang mengenakan APD tengah berlutut dan menangis sembari memohon kepada polisi agar mengembalikan tangki oksigennya. Sebab jika ibunya tidak mendapatkannya bisa-bisa akan meninggal.

Keluarganya juga mengklaim bahwa oksigen tersebut diberikan kepada para VIP. Insiden ini mendorong Direktur Jenderal Polisi Tambahan (ADG) Rajiv Krishna untuk mengarahkan penyelidikan atas dugaan kasus tersebut.


Polisi pun buka suara. Pihak polisi membantah dengan tegas tuduhan tersebut dan mengklaim bahwa tabung oksigen itu tidak ada isinya alias kosong. Inspektur Polisi (SP) Botre Rohan Pramod menegaskan bahwa video tersebut telah menimbulkan salah paham.

"Pria itu meminta polisi untuk memberinya tabung oksigen untuk perawatan kerabatnya," kata dia. "Tidak ada yang mengambil tabung oksigen. Video itu menyesatkan."

India memang telah dilanda krisis pandemi COVID-19. Kasus yang terus melonjak membuat sistem kesehatan di sana kewalahan. Oksigen medis menjadi kebutuhan yang mendesak. Puluhan negara pun berupaya untuk mengirimkan bantuan medis mereka untuk India.

Singapura misalnya. Negara ini telah mengirim konsentrator oksigen, mesin ventilator BiPAP non-invasif, dan pasokan medis penting lainnya ke India. Tak hanya Singapura, Jerman rupanya juga turut mengulurkan tangan untuk membantu India. Kanselir Jerman Angela Merkel mengatakan bahwa pemerintahnya mempersiapkan bantuan darurat untuk India.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru