Miss Universe 2020: Puteri Indonesia Ayu Maulida Cantik Dihiasi Kostum Komodo 300 Kg
Instagram/ayumaulida97
Selebriti

Puteri Indonesia 2020 Ayu Maulida tampil luwes di atas panggung pada sesi kostum nasional dalam ajang Miss Universe 2020. Ia mengenakan kostum komodo yang merupakan hasil kolaborasi 3 desainer kondang.

WowKeren - Puteri Indonesia 2020 Roro Ayu Maulida alias Ayu Maulida akan berjuang di ajang Miss Universe 2020. Disaat publik sedang merayakan Idul Fitri, Ayu Maulida sukses mengharumkan nama bangsa lewat penampilan spesial dengan kostum nasional.

Ayu mengenakan kostum Komodo yang merupakan hasil karya tiga desainer. "Desainer Diana M Putri dari Diana Couture serta desainer akseoris Yuling Hoo dan Silvy Prajogo dari Le Ciel Design," demikian keterangan di Instagram Ayu.

Bagian gaunnya berbentuk sisik dan bagian kepalanya dilengkapi aksesoris berbentuk kepala komodo dengan lidah terjulur. Ayu terlihat bangga dengan kostum buatan desainer Indonesia tersebut.

Yang mengejutkan, kostum komodo dengan panjang 3 meter itu memiliki berat sekitar 300 kg. Namun Ayu terlihat tampil anggun kala melenggang di catwalk pada Kamis (13 Mei 2021) waktu Amerika Serikat atau 14 Mei 2021 WIB.


"Dengan panjang mencapai 10 kaki (sekitar tiga meter) dan (berat) lebih dari 300 kilogram, komodo adalah kadal terberat di Bumi. Berasal dari Kepulauan Sunda Kecil di Indonesia selama jutaan tahun, komodo sering disebut sebagai 'representasi terakhir Dinosaurus'," demikian keterangan di Instagram Ayu. "Semua manik-manik dibuat dengan tangan, sementara semua pelat logam yang menyerupai timbangan dijahit dengan rumit, juga dengan tangan."

Sejumlah pihak dibuat terpukau dengan penampilan Ayu mengenakan kostum nasional komodo tersebut. Tak dipungkiri, penampilan Ayu tersebut sukses mencuri perhatian.

"Merinding," ujar Patricia Gouw. "THE BESTTTT 😍😍✊️✊️ PROUD OF YOU QUEEN AYUMAAAA," seru Fitri Carlina.

Sementara itu, grand final Miss Universe 2020 akan digelar di Seminole Hard Rock Hotel & Casino, Hollywood, Florida, Amerika pada 16 Mei mendatang. Sebelumnya, ajang Miss Universe tersebut harus ditunda penyelenggaraannya pada 2020 lantaran pandemi COVID-19.

(wk/riaw)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru