Selain Malas Dandan, Ternyata Nathalie Holscher Juga Tak Bisa Makan Nasi dan Minum Air Putih
Instagram/nathalieholscher
Selebriti

Nathalie Holscher menceritakan bahwa sejak awal hamil ia jadi malas dandan. Dan bahkan istri Sule tersebut juga tak bisa mengkonsumsi nasi dan air putih.

WowKeren - Baru-baru ini Nathalie Holscher menceritakan soal kehamilannya melalui konten YouTube SUNAH OFFICIAL. Pada kesempatan itu, istri Sule tersebut terlihat sedang melakukan perjalanan dengan menggunakan mobil.

Nathalie menerangkan bahwa ia kini mulai aktif dibandingkan sebelumnya lebih sering berada di kasur karena malas beraktivitas. Menurut perempuan berusia 28 tahun tersebut, sebelumnya, sejak hamil, ia jarang bepergian dan lebih banyak berdiam diri di rumah.

"Jadi, hari ini aku dibolehin suami aku pergi karena memang sebulan lebih itu aku cuma di kamar aja. Kalau kata orang-orang, itu namanya hamil kebo," ujar Nathalie. "Jadi, kayak mager ngapa-ngapain, tapi memang iya, ini misalkan jalan dari sini ke mana, itu sudah deg-deg (dada berdebar) gitu."

Tak hanya itu, Nathalie juga menerangkan bahwa kini ia mulai memperhatikan soal penampilannya. Sehingga saat keluar rumah, Nathalie mulai menggunakan baju yang lebih rapi dibandingkan biasanya.

Namun hingga saat ini Nathalie mengaku masih malas untuk berdanda. Nathalie merasa upayanya untuk berdandan ketika keluar rumah juga menjadi sia-sia lantaran kini ia selalu mengenakan masker.


Dalam konten tersebut, Nathalie pun tampak tampil bare face alias wajahnya polos tanpa riasan. "Tapi tetap, enggak make up. Masih belum bisa. Aduh, kalau make up, tuh, kayak, 'Duh, malas banget make up.' Toh, juga keluar pakai masker, enggak ada yang ngelihat juga, kan. Pucat-pucatnya aku juga orang enggak tahu, orang pakai masker," tuturnya.

Lebih lanjut, Nathalie kemudian menceritakan keinginannya pergi ke taman Menteng untuk membeli nasi goreng gila. Ia mengaku sudah sejak lama menginginkan makanan tersebut.

Lantas saat menyantap nasi goreng gila, Nathalie menceritakan bahwa sejak hamil, ia sempat tak bisa mengonsumsi nasi. "Aku sudah bisa makan nasi. Kemarin-kemarin, hamil trimester pertama, tuh, enggak bisa makan nasi, mual," ucapnya.

Tak hanya nasi, sebelumnya Nathalie juga tak bisa mengkonsumsi air putih. "Akang pasti senang, nih, aku sudah bisa makan nasi. Enggak bisa sama sekali (sebelumnya mengonsumsi) nasi, air putih," pungkas Nathalie.

(wk/lail)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait