'Eternals' Ungkap Alasan Tak Ikut Bertarung Lawan Thanos di 'Avengers: Endgame'
Marvel Studios
Film

'Eternals' bercerita mengenai ras alien abadi yang muncul dari persembunyian setelah ribuan tahun. Ras ini berjasa untuk membantu melindungi Bumi dari kekuatan jahat.

WowKeren - Ada satu pertanyaan besar yang mungkin muncul di benak semua orang setelah melihat teaser "Eternals" (The Eternals). Pertanyaan itu tak lain adalah ada di alam semesta mana para Eternals ketika peristiwa "Avengers: Infinity War" dan "Avengers: Endgame" sedang berlangsung?

Dengan betapa kuat Eternals, mereka melakukan pekerjaan yang hebat untuk mencegah Thanos menghapus separuh alam semesta. Bagi penggemar yang penasaran untuk menemukan jawaban ini bisa menyaksikan langsung ketika film besutan sutradara Chloe Zhao ini rilis pada 5 November mendatang.

"Eternals" bercerita mengenai ras alien abadi yang muncul dari persembunyian setelah ribuan tahun. Ras ini berjasa untuk membantu melindungi Bumi dari kekuatan jahat.


Film ini menghadirkan sederet nama bintang mencakup Gemma Chan, Richard Madden, Kumail Nanjiani, hingga Kit Harington dan Salma Hayek. Tak ketinggalan penggemar juga akan melihat aksi Angelina Jolie. Film ini ditulis dan disutradarai oleh Zhao, yang memenangkan Sutradara Terbaik dan Film Terbaik di Oscar 2021 untuk filmnya yang berjudul "Nomadland", menjadikannya wanita kulit berwarna pertama yang melakukannya.

Jadi pertanyaannya, mengapa para Eternals tidak hadir selama beberapa peristiwa yang cukup penting? Menurut EW, "Misi The Eternals adalah untuk fokus pada Deviants dan tidak pernah mengganggu urusan manusia." Tujuan utama Eternals adalah untuk melindungi Bumi dari Deviant yang mengerikan, tapi tetap saja, tidak ada salahnya untuk memberikan sedikit bantuan.

Selain itu, perlu juga digarisbawahi bahwa "Eternals" pada dasarnya adalah film yang berdiri sendiri, sama seperti "Guardians of the Galaxy" pertama. Jadi, tak menutup kemungkinan jika Zhao ingin membuat film ini mandiri dan tidak memiliki banyak koneksi seperti film Marvel lainnya. Walau bagaimanapun, produser Nate Moore menyatakan bahwa film tersebut adalah bagian dari struktur MCU.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru