Hempas Wenny Ariani, Citra Kirana Bongkar Tips Jarang Berantem Dengan Rezky Aditya
Instagram/citraciki
Selebriti

Citra Kirana membeberkan tips jarang bertengkar dengan Rezky Aditya yang dinikahinya sejak 2019 lalu. Hal ini terungkap saat Citra menjawab pertanyaan dari netizen.

WowKeren - Baru-baru ini Rezky Aditya dipolisikan Wenny Ariani yang menuntut pengakuan buah hatinya, Kekey. Rezky dilaporkan dengan dugaan penelantaran anak. Hal tersebut ditempuh Wenny karena suami Citra Kirana itu menolak tes DNA.

Namun permasalahan tersebut nampaknya tak membuat Citra Kirana alias Ciki berhenti bersikap romantis pada Rezky. Hal ini terlihat dalam postingan terbaru Ciki saat menjawab pertanyaan netizen.

Dalam unggahan, pasangan suami istri yang menikah sejak 1 Desember 2019 itu terlihat berada di mobil. Keduanya pun kompak pamer senyum semringah.

Salah satu pertanyaan netizen pun menarik perhatian Ciki. Netizen ternyata bertanya pada Ciki tentang tips jarang berantem sebagai suam istri. "Tips kenapa kalian bisa jarang berantem sebagai suami istri???" bunyi pertanyaan netizen.

Ciki mengatakan kunci jarang berantem dengan Rezky adalah bersyukur dan saling menerima satu sama lain. Walau klise, Ciki meyakini dua cara tersebut akan membuat mereka punya rumah tangga langgeng dan harmonis.


"Bersyukur dan saling menerima aja satu sama lain," kata Ciki di postingan Instagram Story pada Rabu (8/9). "Klise tapi kalo dipraktekin insyaAllah pasti bisa :)"

Citra Kirana Rezky Aditya

Instagram Story

Di sisi lain, kuasa hukum Wenny Ariani, Rusdianto mengatakan bahwa Rezky Aditya bisa saja menghindar dari permintaan tes DNA di pengadilan. Namun dalam kasus penelantaran anak lain lagi ceritanya, bahkan Rezky terancam dijemput paksa jika menolak tes DNA.

"Sebenarnya ini ada dua pilihan, mau dia melakukan tes DNA secara sukarela melalui PN Tanggerang, atau menyudutkan dirinya pada upaya paksa, karena di kepolisian ini upaya paksa itu sangat memungkinkan," ujar Rusdianto.

Seperti diketahui sebelum laporan penelantaran anak tersebut dibuat, Wenny lebih dulu menggugat Rezky secara perdata di Pengadilan Negeri Tangerang. Dalam gugatan tersebut, Wenny menuntut Rezky mengakui anak yang dilahirkannya pada 8 tahun lalu adalah darah dagingnya.

(wk/tria)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru