Tiongkok Kembali Tutup Semua Lokasi Wisata Usai Temukan Kasus Baru COVID-19
pexels.com/Tuur Tisseghem
Dunia

Tiongkok melaporkan adanya kasus baru COVID-19 yang menyebar di beberapa daerah. Atas hal ini, maka pemerintah memutuskan untuk menutup seluruh tempat wisata.

WowKeren - Belakangan ini, masing-masing negara di dunia diketahui telah mulai berangsur-angsur membuka kembali tempat wisata, yang dibarengi angka kasus COVID-19 menurun, serta tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes). Akan tetapi, apabila ditemukan kasus baru, kemungkinan besar, tempat wisata di negara tertentu akan ditutup kembali.

Seperti yang terjadi di sebuah Provinsi Tiongkok bagian barat laut yakni Gansu menutup semua lokasi wisata pada Senin (25/10), setelah menemukan kasus baru COVID-19. Padahal, wilayah ini disebut sebagai daerah yang sangat bergantung pada pariwisata.

Provinsi Gansu sendiri terletak di sepanjang Jalur Sutra kuno dan terkenal dengan gua-gua Dunhuang yang dipenuhi dengan patung Buddha dan situs keagamaan lainnya. Mengenai kasus baru COVID-19, Komisi Kesehatan Nasional mengatakan bahwa ada sekitar 35 kasus baru penularan lokal yang telah terdeteksi selama 24 jam terakhir, 4 di antaranya di Gansu.


Sementara 19 kasus lainnya ditemukan di wilayah Mongolia Dalam, kemudian sisanya tersebar di beberapa provinsi dan kota. Dengan adanya temuan kasus baru COVID-19, masyarakat Mongolia Dalam pun diminta untuk tetap berada di rumah.

Meski Tiongkok telah memberlakukan sejumlah kebijakan seperti penguncian wilayah atau lockdown dan sebagian besar berhasil membasmi kasus infeksi lokal, penyebaran varian Delta tetap tidak bisa dihindari, khususnya oleh wisatawan. Selain itu, juga kelompok wisata yang menjadi perhatian khusus menjelang Olimpiade Musim Dingin di Beijing yang rencananya bakal digelar pada Februari mendatang.

Mengenai kebijakan penerapan prokes saat Olimpiade Musim Dingin di Beijing, pemerintah Tiongkok telah melarang penonton dari luar negeri datang menyaksikan secara langsung. Kemudian, bagi peserta harus tetap berada dalam gelembung yang memisahkan mereka dari orang-orang di luar. Selain itu, mereka juga diminta untuk menunjukkan hasil tes COVID-19 yang negatif, serta memberikan laporan kesehatan secara teratur.

Dengan adanya penyebaran varian Delta yang terjadi di Tiongkok, Indonesia juga harus berhati-hati akan kondisi tersebut. Apalagi, saat ini kondisi COVID-19 di Indonesia melandai dan penanganannya cukup baik.

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait