Peringati Hari Sumpah Pemuda, Jokowi Serukan Persatuan Dalam Kemajemukan Untuk Lalui Rintangan
Twitter/setkabgoid
Nasional

Hari Sumpah Pemuda diperingati dengan upacara bendera. Selain itu, Presiden Jokowi turut mengucapkan Selamat Hari Sumpah Pemuda melalui akun Instagram resminya.

WowKeren - Setiap tanggal 28 Oktober, diperingati sebagai Hari Sumpah Pemuda oleh masyakat Indonesia. Peringatan Hari Sumpah Pemuda ini biasanya ditandai dengan pelaksanaan upacara bendera yang dilakukan oleh para pelajar di Indonesia.

Meski demikian, pemimpin Indonesia yakni Presiden Joko Widodo pun tidak lupa untuk turut memperingati Hari Sumpah Pemuda. Melalui unggahan di akun Instagram resminya, @jokowi, mengucapkan selama Hari Sumpah Pemuda.

Dalam unggahan Jokowi, tampak potret dirinya dalam bentuk kartun yang menggambarkan dirinya bersama dengan pemuda pemudi Indonesia. Selain itu, Jokowi juga menyematkan pesan yang berkaitan dengan Hari Sumpah Pemuda.

Jokowi juga menyampaikan bahwa sumpah dan tekad para pemuda pemudi yang diucapkan pada 93 tahun lalu, hingga kini masih terus bergeming. Suara ini, menurutnya, masih sama dan sejalan dengan arus zaman sekarang.


"Sumpah dan tekad yang diucapkan dengan lantang pada 93 tahun lampau oleh pemuda-pemudi Indonesia, masih menggema dengan suara yang sama dan sejalan dengan arus zaman sekarang," tulis Jokowi di Instagram, Kamis (28/10).

Selain itu, Jokowi juga mengatakan bahwa persatuan dan kemajukan menjadi modal bagi bangsa Indonesia dalam menghadapi dan melalui berbagai rintangan yang silih berganti berdatangan. "Persatuan dalam kemajemukan menjadi modal bagi Indonesia untuk melalui berbagai tantangan," tandas Jokowi.

Sementara untuk tata cara Upacara Sumpah Pemuda, sebelumnya telah dipaparkan. Adapun upacara ini diselenggarakan secara nasional di tingkat Pusat, Provinsi, Kabupaten/Kota, Kecamatan dan Perwakilan RI di luar negeri.

Adapun pelaksanaan upacara ini, berpedoman pada Panduan Penyelenggaraan Peringatan Hari Sumpah Ke-93 Tahun 2021 yang diterbitkan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Adapun sejumlah kriteria yang harus dipenuhi dalam pelaksaan upacara tersebut.

Mengingat dilaksanakan di tengah pandemi COVID-19, maka yang diizinkan menggelar upacara Hari Sumpah Pemuda adalah hanya wilayah zona hijau atau daerah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 1 dengan pertimbangan di daerah/wilayah. Kemudian juga harus memperhatikan dan menerapkan protokol kesehatan (prokes).

(wk/tiar)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait