Seram! Seekor Hiu Banteng Berenang di Genangan Air Banjir di Queensland Australia
AP/Mark Baker
Dunia

Banjir besar yang terjadi akibat badai tropis di Maryborough, Queensland, Australia menjadi lebih menyeramkan setelah seekor hiu banteng terlihat berenang di genangan air dekat pemukiman.

WowKeren - Hujan deras yang diakibatkan Badai Tropis Seth pekan lalu memicu terjadinya banjir besar di pusat kota Maryborough, Queensland, Australia. Namun seolah belum cukup, kekhawatiran warga kini bukan hanya soal banjir yang terjadi melainkan juga karena dihantui hiu banteng.

Dinas Pemadam Kebakaran dan Kedaruratan Queensland memberi peringatan kepada warga soal hiu banteng yang berkeliaran di dekat area bermain untuk anak-anak di Maryborough. Karena itulah, Damkar meminta warga untuk menjauh dari area tergenang air.

Imbauan ini disampaikan setelah seorang warga atas nama Judi Elis merekam penampakan sirip hiu yang terlihat bergerak di genangan air di Queens Park. "Kami sering mengingatkan soal bahayanya air banjir dan inilah buktinya! Seekor hiu banteng kecil terlihat di genangan air di Queens Park, Maryborough. Dengan anak-anak yang memasuki masa libur sekolah, ini waktunya mengingatkan soal seberapa berbahayanya genangan air banjir," ujar Dinas Damkar dan Kedaruratan Queensland, dikutip dari Twitter resminya pada Senin (10/1).

Seram! Seekor Hiu Banteng Berenang di Genangan Air Banjir di Queensland Australia

Twitter


Hal senada juga kembali disampaikan Komisioner Dinas Damkar dan Kedaruratan Queensland, Mike Wassing. "Saya selalu mengingatkan masyarakat tentang bahayanya air banjir," tegas Wassing.

"Kita sekarang punya hiu di taman. Kita juga punya air yang terkontaminasi. Anda bisa melihat apa yang terjadi pada jalan-jalan di daerah sekitar dan seberapa berbahayanya itu," imbuh Wassing.

Hiu banteng pun bukan satu-satunya hewan buas yang menjadi ancaman di tengah banjir tersebut. "(Hiu banteng) bukan satu-satunya yang saya cemaskan dari (Sungai) Mary. Ada banyak buaya juga di sana," tutur seorang warga di Facebook.

Sejauh ini sudah ada satu kematian yang dikaitkan dengan bencana banjir yang terjadi. Selain itu, dilansir dari Yahoo News, seorang remaja putri berusia 14 tahun masih dinyatakan hilang setelah ia tersapu arus ketika menghindari mobil yang juga terseret air banjir.

Banjir yang terjadi juga sampai membuat Wali Kota Gympie, Glen Hartwig, terkejut. "Kerusakan yang sangat signifikan telah terjadi. Saya sudah tinggal di wilayah ini selama 40 tahun tapi saya belum pernah melihat yang seperti ini," ujar Hartwig kepada The Guardian.

(wk/elva)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru