AirAsia Luncurkan Layanan Taksi Online di Thailand Saingi Grab
Instagram/airasiasuperapp.id
Dunia

Saat ini, layanan yang dikenal sebagai AirAsia Ride itu telah mencakup semua kota besar di Malaysia. Layanan itu juga telah melayani lebih dari 700.000 perjalanan.

WowKeren - Induk perusahaan AirAsia, Capital A, berencana untuk meluncurkan platform ride-hailing di ibu kota Thailand pada bulan April. Rencana ini muncul di tengah upaya perusahaan yang terus melakukan terobosan agresif ke bisnis non-penerbangan.

Adapun itu terjadi setelah maskapai asal Malaysia itu mengalami pukulan yang signifikan akibat pandemi COVID-19. Layanan baru itu bernama AirAsia Ride. Sebagai langkah awal, layanan baru akan diluncurkan dengan 5.000 taksi di Bangkok.

CEO regional perusahaan Lim Chiew Shan mengatakan bahwa ke depannya, perusahaan berharap layanan itu akan diperluas ke pengemudi pribadi dan kota-kota utama lainnya. AirAsia Ride sendiri telah diluncurkan di Malaysia sejak Agustus lalu di Kuala Lumpur.


Saat ini, layanan tersebut telah mencakup semua kota besar Malaysia, dengan pemesanan bulanan dalam enam digit untuk 30.000 pengemudi terdaftar. Total perjalanan platform meningkat rata-rata lebih dari 60 persen setiap bulan sejak diluncurkan pada tahun 2021, dan telah melayani lebih dari 700.000 perjalanan hingga kini.

Pengemudi mengambil 85 persen dari tarif bersih, tidak termasuk biaya tol, yang diklaim perusahaan lebih besar dibanding platform e-hailing lainnya di pasar. Sementara itu di Thailand, ada Grab yang telah menguasai pangsa terbesar e-hailing dan juga platform utama pengiriman makanan. Grab memiliki sekitar 1.339.154 pengguna di Thailand, dengan lebih dari 60 persen pelanggannya adalah wanita berusia antara dari 18 dan 34 menurut Start.io.

Dalam upaya untuk menarik lebih banyak pengemudi wanita, AirAsia Ride meluncurkan komunitas LadiesONLY awal bulan ini, memberikan pilihan kepada penumpang wanita di Malaysia untuk memesan taksi hanya untuk wanita. Ini mungkin pertanda bagaimana platform e-hailing baru berharap untuk mengguncang pasar di Thailand.

Ketika platform e-hailing baru diluncurkan di Malaysia Agustus lalu, Amanda Woo, CEO AirAsia Super App, menekankan soal pemikiran anggaran dan memperluasnya ke Thailand. "Ini adalah bagian dari perjalanan transformasi digital berkelanjutan kami untuk menjadi aplikasi super teratas Asean melalui ekspansi regional ke Thailand dan Indonesia segera," ujarnya.

(wk/zodi)

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait