Desain 'Orange Castle' Megah, 10 Potret Rumah Ibu Tasya Farasya Yang Viral
Instagram/tasyafarasya
Selebriti

Tasya Frasya belum lama ini mengunggah potret rumah sang ibunda yang berada di Sukabumi, Jawa Barat. Megah bukan main, hunian tersebut memiliki warna oranye. Tak nyana disebut sebagai orange castle.

WowKeren - Tasya Farasya belum lama ini mengunggah potret rumah sang ibunda ketika tengah berkunjung ke sana. Rumah tersebut berada di Sukabumi, Jawa Barat yang mana memiliki desain ala Timur Tengah. Megah bukan main, rumah ibunda Tasya memiliki warna oranye atau jingga.

Sontak unggahan selebgram cantik itu menuai banyak komentar dari neitze. Mereka mengaku terpukau dan kagum akan rumah yang dimiliki keluarga Tasya. Netizen bahkan menyebut keluarga Tasya sebagai the real sultan. Lantas seperti apa sih potret rumah yang juga disebut "orange castle" ini? Yuk Intip potretnya!

(wk/rosi)

1. Estetik banget!


Estetik banget!
Instagram/tasyafarasya

Tasya mengunggah potretnya ketika berada di depan sebuah tangga yang terletak di rumah sang ibu. Bisa digunakan sebagai spot foto karena pemandangan yang indah serta tat letaknya yang sangat pas.

2. Megah Bak istana


Megah Bak istana
Instagram/tasyafarasya

Megah bak istana, desainnya pun tampak mirip ala-ala Disneyland. Potret rumah ibu Tasya sangat luas dan berliku serta memiliki balkon. Terdapat banyak tanaman sehingga rumah tersebut terlihat asri.

3. Potret dalam rumah


Potret dalam rumah
Instagram/tasyafarasya

Masuk ke dalam rumah, kita diasambut oleh pemandangan super glamor dari rumah ibunda Tasya. Artistik banget, terdapat foto-foto yang dipajang di dinding serta hiasan. Taka jauh beda dengan warna oren luar rumah, ruangan di dalam pun juga berwarna tampak bersatu dalam harmoni.

4. Taman mini super cantik


Taman mini super cantik
Instagram/tasyafarasya

Menilik lebih jauh, terdapat tempat semacam taman untuk bersantai yang mana bersebelahan dengan kolam. Lantai berwarna merah-hitam serta kursi dan meja yang tampak selaras. Ada bunga bugenvil cantik serta pohon palem.

5. Kolam dengan bentuk unik


Kolam dengan bentuk unik
Instagram/tasyafarasya

Di setiap rumah yang megah, eksistensi kolam pasti selalu ada. Beda dari yang lain, kolam ibunda Tasya ini memiliki bentuk yang unik serta warnanya yang super cerah. Terdapat tanaman hias yang berada di tepi kolam untuk memanjakan mata.

6. Miliki nuansa Sejuk


Miliki nuansa Sejuk
Instagram/tasyafarasya

Menurut Tasya rumah sang ibunda memiliki nuansa sejuk. Memang selain penuh dengan warna oren, rumah tersebut di kelilingi nuansa hijau lantaran banyaknya pepohonan serta tanamnan. Kendati dua tahun tak dikunjungi pemandangannya masih asri dan sejuk.

7. Tampak depan rumah


Tampak depan rumah
Instagram/tasyafarasya

Tasya mengunggah foto bersama di depan rumah sang ibunda. Tampak dari depan, "orange castle" ini megah bukan main. Netizen di kolom komentar banyak yang terpukau akan desain sekaligus menjuluki keluarga Tasya "the real sultan".

8. Desain Tangga super glamor


Desain Tangga super glamor
Instagram/ala_instyle

Ibunda Tasya mengunggah potretnya tengah berada di dalam rumah megahnya. Yang tak kalah mencuri perhatian adalah bentuk tangga yang glamor abis dan memiliki bentuk unik. Sementara diatasnya terdapat sebuah lampu besar yang tampak mewah.

9. Kastil dengan warna oranye


Kastil dengan warna oranye
Instagram/ala_instyle

Rumah ini disebut "orange castle" oleh ibunda Tasya. Dalam momen di atas perempuan cantik itu bergaya swag sembari mejeng di depan rumahnya. "Just in love with little orange castle", tulisnya di caption.

10. Bisa untuk Spot foto kece


Bisa untuk Spot foto kece
Instagram/ala_instyle

Setiap sudut rumah ibunda Tasya sangat estetik dan bagus untuk spot foto. Seperti pada potret di atas, ibunda Tasya begitu fotogenik ketika berfoto di spot yang memiliki tangga serta tanaman yang sejuk.

Follow Berita WowKeren.com di Google News

You can share this post!

Rekomendasi Artikel
Berita Terkait
Berita Terbaru